Kebakaran SPBU Tembalang Semarang, Terdengar Ledakan dan Mesin BBM Rusak

Kebakaran SPBU Tembalang Semarang
Sumber :
  • Didiet Cordiaz (Semarang)

Semarang – Pada Rabu (10/1/2024) sekitar pukul 11.30 WIB, terjadi kebakaran di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Jalan Prof Sudarto atau di Universitas Diponegoro (Undip) Kecamatan Tembalang, Semarang. Meskipun kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa, sejumlah mesin pengisian bahan bakar minyak (BBM) mengalami kerusakan akibat kobaran api.

5 Tips Aman Menjaga Stopkontak agar Terhindar dari Korsleting Listrik, Terapkan Sekarang!

Putri Muna (20), seorang mahasiswi asal Kalimantan yang berada di sekitar lokasi kejadian, menyatakan bahwa dia tidak mengetahui secara pasti kronologi kejadian. Namun, menurut informasi di lokasi, kejadian ini dipicu oleh ledakan.

"Saya sedang mengisi bensin dan mendengar ledakan dua kali. Saya panik dan langsung melarikan diri dari lokasi dengan motor," ujarnya.

Kebakaran Hebat di Kebon Jeruk Jakbar, 15 Rumah Ludes Dilalap Api

Kebakaran SPBU Tembalang Semarang

Photo :
  • Didiet Cordiaz (Semarang)

Putri kemudian melihat adanya api di beberapa mesin SPBU, meskipun dia tidak mengetahui penyebab ledakan tersebut.

Kebakaran di Koja Tewaskan Lansia, Diduga Akibat Korsleting Listrik

"Penyebabnya saya tidak tahu. Petugas SPBU segera memadamkan api dengan cepat setelah itu," tambahnya.

Pihak kepolisian Polsek Tembalang dan Inafis Polrestabes Semarang sedang melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran ini. Lokasi SPBU juga telah dipasangi garis line untuk keperluan selanjutnya.

Kapolsek Tembalang, Kompol Wahdah Maulidiawati, mengungkapkan, "Iya, terjadi kebakaran dan sudah berhasil dipadamkan. Saat ini, anggota masih di lapangan dan penyelidikan sedang dilakukan."

Lokasi SPBU terlihat berantakan pada bagian mesin operator BBM, dengan setidaknya lima mesin SPBU mengalami kerusakan. Satu motor juga terdampak akibat kejadian tersebut.

Kebakaran SPBU Tembalang Semarang

Photo :
  • Didiet Cordiaz (Semarang)

Brasto Galih Nugroho, Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jawa Bagian Tengah Pertamina Patra Niaga, mengakui adanya letupan api atau flash fire di area dispenser (mesin pompa BBM). Namun, dia memastikan bahwa tidak ada korban dalam peristiwa ini.

"Pertamina Patra Niaga sedang menyelidiki insiden ini. Pelayanan di lokasi tersebut saat ini berhenti karena semua kelistrikan dimatikan untuk menjaga keselamatan," tambahnya.

Saat ini, tim Pertamina Patra Niaga telah sigap menangani kejadian ini, dan masyarakat diminta untuk mengisi BBM di SPBU alternatif di Jalan Ngesrep Timur, Tembalang, Semarang, yang berjarak sekitar 500 meter dari SPBU Undip. (Didiet Cordiaz/Semarang)

korsleting listrik

Awas Bahaya! Ini 5 Tanda Stopkontak Rusak yang Bisa Sebabkan Korsleting Listrik

Korsleting listrik akibat stopkontak yang rusak sudah menjadi salah satu penyebab utama kebakaran rumah di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024