SBY Teteskan Air Mata saat Berziarah ke Kuburan Massal Korban Tsunami Aceh

SBY berziarah ke kuburan massal korban tsunami Aceh di Siron, Aceh Besar
Sumber :
  • Dani Randi (Banda Aceh)

Aceh – Presiden ke 6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak kuat menahan haru saat mengenang bagaimana korban tsunami Aceh yang tergeletak di jalanan kota Banda Aceh pada 2004 silam.

AHY Sebut SBY Bakal Hadiri Pelantikan Prabowo 20 Oktober

Saat itu ia menjabat sebagai Presiden dan harus menghentikan sejumlah agenda kenegaraan untuk bisa melihat kondisi Aceh setelah 3 hari diterjang tsunami. Ia berangkat bersama rombongan dan almarhum istrinya yang berangkat dari Papua.

“Waktu itu Pak Jusuf Kalla duluan yang ke sini, lalu saya susul bersama istri tercinta, betapa kagetnya kami melihat korban-korban tergeletak yang sudah meninggal,” kata SBY saat berziarah ke Kuburan Massal Siron, Aceh Besar, Senin, 25 Desember 2023.

MPR Kirim Undangan Pelantikan Prabowo-Gibran ke SBY dan Megawati Besok

Kompleks kuburan massal para korban bencana alam tsunami di Gampong Siron, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh, dikunjungi para peziarah pada hari pertama Idul Fitri, Senin, 2 Mei 2022.

Photo :
  • ANTARA/Azhari

SBY tampak berbicara dengan terbata-bata saat mengenang kembali musibah tersebut hingga meneteskan air mata. SBY berziarah ke kuburan massal didampingi petinggi Partai Demokrat seperti Agus Harimurti Yudhoyono, Teuku Riefky Harsya, Muslim dan dari DPD Aceh.

Transisi Jokowi ke Prabowo Terbaik dalam Sejarah Bangsa Indonesia, Menurut Pengamat

SBY menilai musibah tsunami Aceh yang terjadi 26 Desember 2004 silam merupakan cobaan terberat dan tragedi terbesar di Indonesia. Untuk itu semua pihak berkewajiban secara moral untuk mengenang musibah tersebut.

“Bagi saya semua berkewajiban memiliki kewajiban moral terhadap musibah besar itu, dan Alhamdulillahnya damai datang di tanah Aceh,” katanya.

Lokasi kuburan massal para korban tsunami tahun 2004 di Pulau Baguk, Kabupaten Aceh Singkil, Aceh.

Photo :
  • VIVA/Dani Randi

19 tahun sudah tsunami Aceh, SBY melihat ada beberapa persoalan yang harus diselesaikan baik di tingkat Pemerintah Aceh maupun Pemerintah Pusat agar bisa memajukan tanah Aceh. Namun ia tak merinci persoalan tersebut.

“Tentu ada masalah-masalah yang harus diselesaikan, baik di Pemerintah Aceh maupun pemerintah pusat untuk bersama-sama memajukan tanah Aceh,” ujarnya.

Selain berziarah, SBY menghadiri konsolidasi Partai Demokrat dan melakukan pertemuan dengan tim kampanye daerah yang juga bakal dihadiri oleh capres nomor urut 2, Prabowo Subianto.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya