Covid-19 Gentayangan Lagi di Bali, Pemprov Perketat Akses Masuk di Gilimanuk dan Padang Bai

Upacara Peneduh Gumi di Bali Ditengah Pandemi Covid-19
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo

Bali - Kasus Covid-19 kembali mencuat terjadi di sejumlah daerah termasuk Bali. 60 kasus Covid-19 dilaporkan kembali terjadi di 7 kabupaten/kotamadya Bali per Desember 2023.

Hari Keberlanjutan Sedunia, Gotong Royong Bersihkan Sampah di Pantai Bali

Rinciannya, 8 kasus positif Covid-19 ditemukan di Kabupaten Jembrana, 24 di Kabupaten Badung, 6 kasus di Gianyar, 9 kasus di Karangasem, 1 kasus di Buleleng, 1 kasus di Tabanan, dan Kota Denpasar 11 kasus.

"Kematian satu kasus di Kota Denpasar," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali I Nyoman Gede Anom, Rabu, 13 Desember 2023.

Polda Bali Bekuk Pelaku Usaha Pegadaian Ilegal di Jembrana

Upacara Peneduh Gumi di Bali Ditengah Pandemi Covid-19

Photo :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo

Dia menuturkan, saat ini stok vaksin Covid-19 di gudang Dinas Kesehatan Provinsi Bali sebanyak 705 dosis. Tambahan stok kembali datang sebanyak 300 dosis pada Selasa, 12 Desember 2023.

President Prabowo Aims to Transform North Bali into The New Singapore

"Kami telah mengajukan permohonan vaksin Covid-19 kepada Pemerintah Pusat sebanyak 5.000 dosis," jelas Anom.

Sementara, untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 yang saat ini didominasi subvarian EG.5, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Denpasar memperketat pintu masuk Bali di Pelabuhan Gilimanuk dan Padang Bai.

Adapun merujuk data Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) per 22 November 2023, sejumlah negara seperti Rusia, Italia, Singapura, Australia, dan Polandia melaporkan adanya peningkatan kasus Covid-19.

Selain itu, Pemerintah Singapura melaporkan adanya lonjakan kasus Covid-19. Virus yang bermutasi didominasi subvarian EG.5.

Subvarian EG.5 merupakan turunan dari varian Omicron dan masuk dalam kategori variant of interest (VOI).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya