Siapa Unggul di Debat Perdana Capres 2024? Ini Kata Panelis

Debat Capres-Cawapres Pertama
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Mantan Ketua Komnas Hak Asasi Manusia (HAM) Ahmad Taufan Damanik yang merupakan panelis bidang HAM dalam debat perdana pemilihan presiden (Pilpres) 2024 menilai semua pasangan calon (paslon) menunjukkan komitmennya terhadap HAM. Baginya, komitmen penyelesaian masalah HAM muncul dari semua paslon.

"Saya kira bagus. Misalnya terkait HAM yang memang menjadi fokus saya. Ada pembahasan soal Papua. Muncul kata-kata kunci bahwa harus diselesaikan melalui dialog, jadi bukan jadi bukan pendekatan keamanan. Itu kata kuncinya," kata Ahmad Taufan Damanik, Selasa, 12 Desember 2023.

Taufan Damanik juga menyebut dalam debat perdana dibahas penyelesaian pelanggaran berat, dengan komitmen tegas untuk pendekatan yudisial. Ia berharap kasus-kasus yang ada dapat diselesaikan dengan tuntas dan tidak lagi menjadi bahan politisasi.

Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Terkait korupsi, kata Taufan, ada komitmen dari semua paslon untuk memperkuat lembaga anti-korupsi dan tindakan pemberantasan korupsi. "Bahkan, ada metode-metode yang lebih progresif, seperti perampasan aset dan pemberian hukuman maksimal," ujarnya menambahkan.

Terkait korupsi juga, kata Taufan, da komitmen dari semua paslon untuk memperkuat lembaga anti-korupsi dan tindakan pemberantasan korupsi. Bahkan, menurutnya ada metode-metoda yang lebih progresif , seperti perampasan aset dan pemberian hukuman maksimal.

Taufan enggan membandingkan siapa yang paling unggul dalam debat perdana ini. Menurutnya, semuanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing dan yang terpenting kata kunci yang keluar dari setiap paslon bisa menjadi pegangan ketika menjabat sebagai pemimpin berikutnya.

"Secara umum karena debat pertama belum keluar semua. Tapi sudah saling sanggah. Ada perbedaan pandangan sehingga publik bisa menilai yang mana yang terbaik" ujar Taufan Damanik.

Dia berharap debat perdana ini bisa membuka jalan agar pada sesi selanjutnya lebih dinamis. Sehingga poin-poin penting dari setiap paslon bisa keluar, bukan hanya sekadar jargon atau slogan, tetapi rencana strategis atau program yang lebih konkret.

Debat Capres-Cawapres Pertama

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Bukan Adu Gagasan, Debat Pilkada Aceh Tenggara Diwarnai Silaturahmi Saling Dukung yang Ternyata Satu Keluarga Besar

Sebelumnya, Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari mengatakan debat Pilpres akan diselenggarakan sebanyak lima kali. Debat perdana rencananya digelar pada Selasa, 12 Desember 2023. 

Hasyim mengatakan capres memiliki porsi yang lebih banyak berbicara saat debat Pilpres daripada cawapres. Capres akan berbicara sebanyak tiga kali dalam debat, sementata cawapres hanya dua kali. 

KPK Tepis Politisasi di Kasus OTT Gubernur Bengkulu: Penyelidikan Sebelum Pendaftaran Cagub

Komisioner KPU RI August Mellaz menambakan debat pertama calon presiden (capres)-calon wakil presiden (cawapres) yang diselenggarakan KPU pada Selasa, 12 Desember 2023 dan akan disiarkan secara langsung melalui stasiun TV dan radio. 

Mellaz menerangkan, debat pertama nanti akan disiarkan oleh TVRI dan RRI. Saling Sanggah August Mellaz memastikan dalam debat akan ada interaksi saling menanggapi saat debat pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) pada Pilpres 2024.   

OTT Gubernur Bengkulu Diwarnai Kejar-kejaran Selama Tiga jam

"Yang jelas ada pendalaman, kan mereka bisa saling merespons satu sama lain. Apakah itu namanya sanggah-sanggahan? Yang jelas KPU tidak dalam rangka itu," kata Mellaz di Jakarta   

Adapun tema debat pertama meliputi pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga. (ant)
 

Mantan Menteri Perdagangan Tom Lembong tersangka korupsi impor gula

Curahan Hati Tom Lembong Usai Praperadilannya Ditolak Hakim

Hakim tunggal Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Tumpanuli Marbun telah resmi menolak secara menyeluruh gugatan praperadilan yang diajukan eks Mendag Tom Lembong.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024