Sekjen PBNU sebut Erick Thohir Sosok yang Tepat Konsolidasikan Transisi Lakpesdam NU

Saifullah Yusuf alias Gus Ipul, saat ditemui di rumah dinasnya di Surabaya pada Jumat, 5 Januari 2018.
Sumber :
  • VIVA/Nur Faishal

Jakarta – Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menyampaikan, dipilihnya Erick Thohir sebagai Ketua Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Lakpesdam) PBNU, didasarkan pada hasil rapat gabungan PBNU.

"Dalam pembahasan ketua umum Lakpesdam ini, saya sampaikan bahwa Lakpesdam ke depan ingin dijadikan sebagai Bappenasnya NU," kata Gus Ipul, Dalam keterangan yang diterima Minggu, 3 Desember 2023

Erick Thohir, Jelang Peringatan 1 Abad Nahdlatul Ulama

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Karena itu, lanjut Gus Ipul, Lakpesdam PBNU nantinya mencakup perencanaan program dan juga penganggaran. Termasuk konsep-konsep strategis sampai turunannya, yang turut dibahas di dalam Lakpesdam.

"Jadi nantinya menjadi semacam lembaga think tank yang menggodok perencanaan jangka menengah, jangka pendek, dan jangka panjang. Ada yang jangka waktu tahunan, 5 tahunan dan 20 tahunan," jelasnya.

Perencanaan yang disusun di dalam Lakpesdam PBNU, terang Gus Ipul, akan meliputi hampir semua bidang. Untuk itu, Erick diharapkan dapat mengonsolidasikan proses transisi Lakpesdam ini hingga menjadi lembaga semacam Bappenasnya NU.

"Pak Erick diharapkan mengonsolidasikan dan membantu transisi itu, dari Lakpesdam yang selama ini hanya mengurusi SDM untuk kemudian menjadi Bappenasnya NU. Ini kan tentu perlu transisi dan transformasi," ujarnya.

Gus Ipul menambahkan, Erick Thohir merupakan sosok yang tepat untuk menjadi ketua Lakpesdam PBNU karena memiliki berbagai pengalaman. Mulai dari pengalaman sebagai teknokratis hingga pengalaman-pengalaman lainnya.

Erick Thohir Dukung Kendaraan Dinas Menteri Pakai Maung Pindad

"Yang nantinya diharapkan menyusun satu rencana transformasi itu dengan baik, termasuk transformasi digital terkait tata kelola," tambahnya.

Sebelumnya Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya menyatakan akan mengangkat Erick Thohir sebagai Ketua Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Lakpesdam) PBNU.

Timnas Indonesia Semua Level Lolos Piala Asia, Erick Thohir Sebut Level Merah Putih Sudah...

Erick Thohir menghadiri acara Munas Alim Ulama dan Konferensi Besar NU

Photo :
  • Dok. Istimewa

Gus Yahya ingin mengangkat Erick sebagai Ketua Lakpesdam PBNU untuk membangun teknokrasi dalam operasi organisasional NU. Menurut dia, Erick memiliki pengalaman dalam hal tersebut dan telah memiliki rekam jejak yang bagus.

Menteri Erick dan Menkeu Sri Kasih Materi Retreat Kabinet Prabowo Hari Kedua, Ini yang Dibahas

"Saya mau membangun teknokrasi dalam operasi organisasional. Dan Pak Erick sangat berpengalaman. Punya track record yang bagus sekali. Saya ingin membangun Lakpesdam ini menjadi Bappenas-nya NU," tuturnya

Kerja sama Telkom Indonesia dengan Indofarma.

Mimpi Besar Erick Thohir Jadikan Indofarma Pusat Herbal Hampir Hancur Gegara Korupsi

Menteri BUMN, Erick Thohir mengaku, dirinya memiliki cita-cita untuk menjadikan PT Indofarma Tbk sebagai pusat herbal, yang bakal merajai pasar global di segmen tersebut.

img_title
VIVA.co.id
2 November 2024