Besok Masuk Masa Kampanye, Polisi Pastikan Bitung Kondusif Usai Bentrok 2 Kelompok

Wali Kota Bitung Maurits Mantiri bersama Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto bersama jajarannya saat jumpa pers, di Bitung.
Sumber :
  • Antara

Bitung -- Kapolres Bitung, Ajun Komisaris Polisi Tommy Souissa menegaskan kondisi Kota Bitung sudah kondusif setelah bentrokan yang melibatkan dua massa yang dinarasikan antara massa pro Palestina dan pro Israel di Kota Bitung, Sulawesi Utara.

“Ya untuk saat ini kondisi di Kota Bitung sendiri sudah aman kondusif terkendali,” ujarnya kepada wartawan, Senin, 27 November 2023.

Apalagi, lanjut dia, sudah ada kesepakatan tokoh agama yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan Badan Kerja Sama Antar Umat Beragama (BKSAUA) Kota Bitung, Sulawesi Utara, akan kesepakatan damai supaya tak berkonflik lagi.

“Artinya inisiatif itu dibentuk (kesepakatan damai) gunanya itu agar masyarakat bisa melihat, mengetahui Bitung tetap aman. Karena bisa kita buktikan pukul 21.00 Wita itu sudah aman. Cuma kan yang beredar itu video-video masih rusuh-rusuh,” ujarnya.

Laskar Manguni kibarkan bendera Israel di Kota Bitung, Sulut

Photo :
  • Tangkapan layar media sosial

Tommy enggan merinci penyebab bentrokan dua ormas itu. Menurutnya hal ini sudah kelar dan tidak perlu diungkit. Apalagi, lanjut dia, besok sudah masuk masa kampanye.

“Iya saya bilang tadi untuk penyebabnya kita sudah tidak melihat lagi ke belakang. Karena kita fokus bagaimana pengamanan, dan untuk menangkap berita-berita provokasi. Karena kita fokus terhadap imbauan, supaya masyarakat tetap bisa beraktivitas seperti biasa. Kita  bisa menjaga untuk kedamaian di Kota Bitung,” katanya. 

Sebelumnya diberitakan, tujuh orang ditetapkan jadi tersangka dan ditahan buntut bentrok yang melibatkan dua massa yang dinarasikan antara massa pro Palestina dan pro Israel di Kota Bitung, Sulawesi Utara.

Jokowi Bertemu Ridwan Kamil, Ikut Bantu Kampanye Pilkada Jakarta?

Atas perbuatannya, para tersangka dijerat Pasal 170 dan Pasal 338 dengan ancaman hukuman penjara 15 tahun. Ketujuhnya berasal dari dua organisasi masyarakat yang terlibat bentrok. Kapolda Sulut, Inspektur Jenderal Polisi Setyo Budiyanto memastikan bahwa kondisi Kota Bitung saat ini aman dan terkendali.

“Kami sampaikan kepada seluruh masyarakat, khususnya yang ada di Kota Bitung dan umumnya masyarakat Sulut serta seluruh masyarakat Indonesia, sampai dengan malam ini situasi dan kondisi di wilayah Kota Bitung aman dan terkendali,” ujarnya kepada wartawan, Senin, 27 November 2023.

Memalukan! Bentrok Pendukung Paslon Bupati Bungo Jambi Dipicu Saling Ejek, 3 Luka-luka

Untuk diketahui, dalam video yang beredar, terlihat saling serang ormas terjadi di jalanan Kota Bitung. Bentrok ini terjadi sejak sore hingga malam di Kota Bitung, Sulawesi Utara, Sabtu 25 November 2023.

Informasi diperoleh, kelompok ormas yang bentrok itu merupakan massa pro Israel dan Palestina. Bentrok ini pun viral di media sosial. "Kota Bitung Sulawesi Utara Memanas, Dua Kubu Massa Pro lsraeI dan PaIestina Bertemu dan Bentrok di Jalan, Sabtu 25 November 2023," tulis akun Instagram @fakta.indo.

Sarapan Bareng Ahmad Luthfi, Jokowi: Calon Pemimpin Harus Mampu Yakinkan Rakyat
Pemungutan suara atau pencoblosan di pemilu. (Foto ilustrasi).

KPAI Sebut Anak-anak Rentan Jadi Objek Politik Selama Tahapan Pilkada 2024

Pemerintah dan penyelenggara pemilu diminta perhatikan persoalan anak yang rentan jadi objek politik.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024