Cawapres Mahfud MD Foto 3 Jari Bareng Pilot Garuda di Kokpit

Mahfud MD
Sumber :
  • Instagram @mohmahfudmd

VIVA – Tahun depan adalah tahun politik, di mana pada 14 Februari 2024 akan di laksanakan pemilihan umum. Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menggelar pengundian dan penetapan nomor urut tiga pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang maju jadi kontestan Pilpres 2024. 

Mahfud Md Tegaskan Presidential Threshold yang Dihapus MK Ruang "Open Legal Policy", Apa Itu?

Tiga pasangan capres dan cawapres masing-masing sudah mengambil nomor urut. Dari hasil pengundian dan penetapan itu, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapat nomor 1, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor 3.

Pasangan capres dan cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Terungkap! 6 Pekerjaan Ini Punya Gaji Paling Besar

Nampaknya mereka sudah melakukan beberapa langkah strategi untuk memenangkan kompetisi pemilu tahun depan. Mulai dari pendekatan kepada masyarakat, hingga melakukan pemilu.

Seperti halnya nomor urut 3, yakni pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Baru-baru ini Mahfud MD melakukan perjalanan menggunakan pesawat.

MK Putuskan Foto Kampanye Pemilu Tak Boleh Direkayasa Berlebihan dengan AI

Ketika di pesawat, diakui olehnya bahwa ada seorang pilot yang menghampirinya. Pilot tersebut bernama kapten Widiyatno. Lalu mereka pun mengobrol.

Nomor 3 di Ketinggian. Lagi asik2nya menikmati penerbangan Garuda di atas langit Sumatera tadi, tiba2 sy dihampiri pilot pesawat yg saya tumpangi. Capt Widiyatno mengajak ngobrol sebentar,” tulis Mahfud di keterangan fotonya, dikutip Jumat, 17 November 2023.

Mahfud MD menghadiri acara deklarasi Nasional Laju Indonesia

Photo :
  • Dok. Istimewa

Pilot tersebut kemudian mengajak Mahfud untuk berfoto bersama. Mahfud pun senang dan foto dengan gaya tersenyum. Tak lupa untuk bergaya salam tiga jari. Ini adalah nomor urut Ganjar-Mahfud, yakni nomor 3.

Lalu menawari foto bersama di kokpit. Wah senangnya saya. Kami berfoto dgn senyum masing2, tak ketinggalan pula salam #TigaJari dari kami semua. Terimah kasih, Capt Widi dan Co-pilot Dirga,” imbuhnya dalam keterangan.

Unggahan itu nampaknya mendapat tanggapan negatif dari warganet. Sebab, Mahfud melakukan kampanye bersama pegawai BUMN dan juga foto di dalam kokpit.

Emng boleh ya pa lagi di udara terus foto foto,” komentar netizen.
Wah bumn kampanye nih,” sahut yang lain.
Pak kan karyawan bumn ga boleh berkampanye utk salah satu paslon ya? Bapak harusnya lebih paham ya,” komentar lainnya.

Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah

MK Hapus Presidential Threshold, PDIP Usul 2 Langkah Cegah Muncul Banyak Capres-Cawapres

Mahkamah Konstitusi (MK), memutuskan menghapus persyaratan ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold 20 persen kursi di DPR.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025