91 Saksi Diperiksa terkait Kasus Pemerasan Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak
Sumber :
  • VIVA/Foe Peace

Jakarta - Kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo yang diduga dilakukan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih terus bergulir. Sejauh ini, 91 saksi telah diperiksa atas kasus tersebut.

"Sudah dilakukan pemeriksaan terhadap 91 orang saksi," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Safri kepada wartawan di Bareskrim Polri, Kamis, 16 November 2023.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Polisi Ade Safri.

Photo :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Selain puluhan saksi, Ade menyebut pihaknya juga turut melakukan pemeriksaan terhadap delapan orang ahli yang terdiri dari ahli hukum pidana, ahli hukum acara hingga ahli digital forensik.

"Delapan orang ahli ini di antaranya 4 orang ahli hukum pidana, satu orang ahli hukum acara, satu orang ahli atau pakar mikroekspresi, satu orang ahli digital forensik, dan terakhir satu orang ahli dari bidang multimedia," sambungnya.

Firli Bahuri Kabur Tutupi Wajah Pakai Tas dan Tisu

Sebelumnya diberitakan, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri rampung menjalani pemeriksaan atas kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo hari ini, Kamis, 16 November 2023.

Firli Bahuri tutupi wajah pakai tas dan tisu usai diperiksa kasus Pemerasan SYL

Photo :
  • Dok. Istimewa
Meutya Hafid Persilakan Polisi Masuk Kementerian Komdigi untuk Usut Judi Online

Berdasarkan pantauan VIVA, Firli keluar Bareskrim Polri melalui Gedung Rupatama sekitar pukul 14.37 WIB. Firli tampak menaiki mobil Hyundai hitam dengan nomor polisi (nopol) B 1917 TJQ.

Di dalam mobil, Firli yang mengenakan pakaian batik itu terlihat duduk bersandar di sebelah ajudannya. Firli terlihat menyembunyikan wajah dan menutupinya dengan sebuah tas hitam serta selembar tisu. 

Ini Bukti Polri Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Sementara itu, tidak ada sepatah kata yang diungkapkan Firli usai menjalani pemeriksaan. Firli bersama ajudannya langsung kabur menggunakan mobil Hyundai hitam tersebut.

Kejar Target Swasembada Pangan, Pemerintah Genjot Keterhubungan Infrastruktur
Presiden Prabowo Subianto Lantik Ketua dan Anggota Kompolnas RI

Jadi Ketua Kompolnas, Budi Gunawan Sinergi dengan Polri

Menteri Koordinator Politik dan Keamanan (Menko Polkam) RI, Budi Gunawan resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto menjadi Ketua Kompolnas RI di Istana Negara pada Se

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024