Ini Faktor Positif yang Dinilai Membuat Prabowo-Gibran Pikat Anak Muda

Prabowo dan Gibran di Indonesia Arena, Senayan.
Sumber :
  • Gerindra Tv

Jakarta – Bakal calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto dinilai sebagai figur pemimpin yang sederhana. Hal itu menjadi salah satu faktor pemilih muda memberikan dukungan di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Terpopuler: Prabowo Naik Tank di Papua, Kans Jorge Martin Juara Dunia

Demikian dikemukakan Pengamat Politik Universitas Al-Azhar Indonesia, Ujang Komarudin. “Karena kesederhanaan Prabowo mengena di anak muda,” ujar Ujang Komarudin dikutip Senin, 6 November 2023.

Menurut Ujang, kesederhanaan tersebut berasal dari figur Prabowo yang lebih kalem dan lebih santai. Selain itu juga terlihat saat Menteri Pertahanan (Menhan) ini menyapa rakyat. Prabowo tidak sungkan membaur hingga memeluk masyarakat akar rumput.

Tekad Prabowo Berantas Korupsi Diragukan, Jam Tangan Dirdik Jampidsus Jadi Sorotan

Susunan Tim Kampanye Pemenangan Prabowo-Gibran

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Ujang mengatakan, hal itu membuat Prabowo mendapatkan perolehan angka yang tinggi dalam setiap hasil survei, terutama dari kalangan anak muda. “Itu saya kira faktor-faktor positif yang membuat Prabowo disukai anak muda,” ujar Ujang. 

AHY Bicara Terkait Pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan SBY

Berdasarkan hasil survei Polling Institute periode 25-28 Oktober 2023, Prabowo bersama pasangannya yakni cawapres Gibran Rakabuming Raka menjadi pilihan utama generasi muda Indonesia.

Pada segmentasi pemilih di bawah umur 21 tahun Prabowo-Gibran mendapatkan dukungan sebesar 46 persen. Dukungan tersebut melebihi pasangan bakal capres-cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar di angka 24,5 persen dan koalisi PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo – Mahfud MD sebesar 23,7 persen.

Hasil tak jauh berbeda terlihat dari temuan survei pada kelompok umur 22-25 yang memperlihatkan Prabowo-Gibran tetap unggul dengan perolehan 46,8 persen. Sementara Ganjar-Mahfud memperoleh 33,7 persen dan Anies-Muhaimin 15,2 persen.

Presiden ke-7 RI Jokowi di Wedangan Pendopo, Solo pada Senin malam (4/11).

Soal Hasil Survei Pilkada Jawa Tengah, Ini Respons Jokowi

Jokowi mengaku terbuka kepada pasangan calon siapa pun.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024