Ganjar Kutip Pernyataan Soekarno: Kekuasaan Presiden Ada Batasnya

Bakal calon presiden Ganjar Pranowo ziarah ke makam Presiden RI pertama, Soekarno.
Sumber :
  • Instagram/ganjar_pranowo.

Jakarta - Bakal calon presiden Ganjar Pranowo ziarah ke makam Presiden RI pertama, Soekarno. Hal itu diketahui dalam postingan akun X miliknya @ganjarpranowo.

Cukupkah Modal Elektabilitas dan Hasil Pilpres 2024 Untuk Anies Baswedan Bikin Partai?

Dalam postingan nampak foto Ganjar ziarah. Tidak sendiri, Ganjar ternyata bersama bakal calon wakil presiden Mahfud MD. Dalam postingan itu, Ganjar menulis kalau kekuasaan seorang presiden pun ada batasnya.

"Kekuasaan seorang Presiden sekalipun ada batasnya," demikian seperti dikutip, Sabtu 4 November 2023.

Cinta vs Uang, Mana yang Lebih Penting dalam Hubungan? Ini Kata Dewi Sukarno

Bakal capres Ganjar Pranowo dan Bakal Cawapres Mahfud MD

Photo :
  • Tangkapan layar youtube

Adapun apa yang diucap Ganjar merupakan pernyataan Soekarno. Dalam pernyataannya lengkapnya, Soekarno mengatakan kekuasaan yang langgeng cuma kekuasaan rakyat. Hal itu pun dikutip Ganjar dalam postingannya. Adapun Ganjar dan Mahfud kompak memakai baju berkelir merah saat ziarah.

Forum IAPF di Bali, Puan Bicara RI-Afrika Punya Sejarah Panjang Sejak Era Presiden Soekarno

"Karena kekuasaan yang langgeng hanya kekuasaan rakyat. Dan diatas segalanya adalah Kekuasaan Tuhan Yang Maha Esa - Ir Soekarno," kata Ganjar lagi.

Risma-Gus Hans di kompleks makam Sunan Ampel Surabaya.

Jelang Penetapan Paslon Pilgub Jawa Timur, Kini Risma Giliran Ziarah ke Sunan Ampel

Bakal pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur pada Pilgub Jawa Timur dari PDIP, Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta (Risma-Gus Hans) melakukan ziarah ke makam para ulama d

img_title
VIVA.co.id
5 September 2024