Ganjar Pranowo Tegaskan Komitmen Jaga Kebangsaan di Hadapan Uskup Malang

Bacapres Ganjar Pranowo bertemu Keuskupan Malang
Sumber :
  • Istimewa

Malang - Bakal calon presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo bertemu dengan Uskup Malang Mgr Henricus Pidyarto Gunawan, O.Carm. Pertemuan keduanya berlangsung di Keuskupan Malang, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat, 13 Oktober 2023.

Ganjar nampak didampingi oleh Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah, Ketua DPC PDIP Kota Malang I Made Riandiana Kartika dan beberapa pengurus PDIP Kota Malang.

Ketika tiba, Ganjar langsung disambut oleh Uskup Malang Mgr Henricus Pidyarto Gunawan O.Carm bersama beberapa pengurus Keuskupan Malang.

Bacapres Ganjar Pranowo bertemu Uskup Malang Mgr Henricus Pidyarto

Photo :
  • Istimewa

Ganjar diajak ke ruangan untuk berbincang-bincang. Setelah itu, Ganjar diajak untuk menyantap sarapan pagi oleh Mgr Henricus Pidyarto Gunawan.

Menu makanan yang disajikan oleh pihak Keuskupan Malang yakni rawon, pecel hingga nasi goreng. Ganjar memilih menu nasi goreng untuk disantap.

Setelahnya, Ganjar diajak oleh Uskup Malang Mgr Henricus Pidyarto Gunawan untuk berkeliling melihat-lihat Gereja yang ada di lingkungan keuskupan Malang.

Menurut Ganjar saat bertemu Uskup Malang Mgr Henricus Pidyarto Gunawan banyak hal yang diperbincangkan. Salah sayunya mengenai nilai-nilai kebangsaan yang harus tetap dijaga menjelang Pemilihan Umum (Pemilu).

“Kita bicara tentang nilai-nilai kebangsaan, nilai-nilai kemanusiaan. Apalagi menjelang Pemilu suka ada cerita-cerita yang tidak mengenakan, maka kita mesti menjaga bersama-sama,” kata Ganjar.

Perbincangan lainnya, kata Ganjar, yakni mengenai Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) yang selama mempunyai peran penting di dalam menjaga situasi untuk tetap kondusif.

Untuk itulah, keduanya pun mengajak semua pihak selalu menjaga situasi yang sudah tercipta, tanpa harus menyinggung perasaan antara satu dengan lainnya.

“Kita yuk jaga perasaan, jangan menyakiti orang karena soal agamanya, sukunya, golongannya agar kita bisa merasakan sebagai sesama anak bangsa yang merdeka itu pesan pesan menurut saya, diskusinya  menarik,” jelas Ganjar.

Bacapres Ganjar Pranowo bertemu Keuskupan Malang

Photo :
  • Istimewa

Sementara, Uskup Malang Mgr Henricus Pidyarto Gunawan menyambut baik kunjungan persaudaraan yang dilakukan oleh Ganjar.

Dia mengakui dalam pertemuan singkat itu menbahas mengenai pentingnya menjaga persaudaraan antar umat beragama.

Suara Bisu: Mengungkap Misteri di Balik Silent Majority

“Ya ini hanya kunjungan persaudaraan saja kami hanya menerima bapak kebetulan ke Malang, lalu omong-omong sedikit tentang pentingnya persaudaraan itu,” tutur Mgr Henricus Pidyarto.

Lebih jauh, Mgr Henricus Pidyarto merasa senang karena Ganjar menyempatkan waktu untuk berkunjung guna bersilaturahmi dengan pengurus Keuskupan Malang.

Mahfud Pastikan Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran 20 Oktober

“Saya senang beliau berkunjung,” tutur Mgr Henricus Pidyarto.

Jumlah Anggota DPR RI Perempuan Periode 2024-2029 Sebanyak 127, Tertinggi dalam Sejarah
Ilustrasi Rapat Paripurna di DPR.

Pakar Ingatkan Dua Situasi Bahaya jika Pemerintahan Prabowo Berjalan Tanpa Oposisi

Pakar hukum tata negara menekankan keberadaan oposisi dibutuhkan dalam pemerintahan untuk menjadi alternatif pilihan bagi publik, memastikan kehendak publik dijalankan.

img_title
VIVA.co.id
17 Oktober 2024