Terkuak, Ini Penyebab Anggota TNI Dikeroyok di Pondok Ranggon

Ilustrasi kekerasan.
Sumber :
  • Pixabay

Jakarta – Seorang anggota TNI Serma S menjadi korban pengeroyokan di kawasan Jalan Kramat Ganceng, Kelurahan Pondok Ranggon, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur pada Senin 9 Oktober malam. Pemicunya yaitu karena senggolan kendaraan di jalan raya.

Sosok Adik Kandung Menhan Sjafrie, Ternyata Jenderal Bintang 2 TNI Eks Petinggi BIN

"Benar, terjadi pengeroyokan terhadap anggota TNI," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Metro Jakarta Timur Kompol Gunarto ketika dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

Ilustrasi perkelahian - ilustrasi pengeroyokan - ilustrasi tawuran

Photo :
  • Istimewa
Antisipasi Bencana Nasional, Pangkogabwilhan II Cek Kesiapan Pasukan PRCPB Yonzipur 10 Kostrad

Anggota TNI itu dikeroyok empat orang warga sipil yang dipicu oleh senggolan kendaraan di jalan. Keempat pelaku pengeroyokan anggota TNI itu telah diamankan pihak Polres Metro Jakarta Timur.

"Motifnya karena permasalahan di jalan. Saat mengendarai, kendaraan pelaku menyenggol kendaraan korban," ujarnya.

4 Kapal Perang Terlibat Dalam Latma Helang Laut Antara TNI AL dan Royal Brunei Navy di Laut Jawa

Kepolisian juga sudah berkoordinasi dengan Detasemen Polisi Militer Kodam (Denpom) Jaya karena korban merupakan anggota TNI.

Terkait proses hukum terhadap empat pelaku pengeroyokan, kata dia, saat ini ditangani jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur karena seluruhnya merupakan warga sipil.

"Pelaku sudah kami amankan empat orang. Kami sudah kordinasi juga dengan Denpom Jaya terkait ini. Pelaku akan kami proses di Polres Jakarta Timur," ujarnya.

Ilustrasi tersangka tawuran ditangkap

Photo :
  • VIVA/Dani

Keempat pelaku sudah diamankan di Mapolres Metro Jakarta Timur untuk proses penyelidikan lebih lanjut atas pengeroyokan yang mereka lakukan terhadap anggota TNI.

"Sudah kami amankan. Sekarang masih pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Timur," papar Gunarto. (ANT)

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan cagub Banten nomor urut 02, Andra Soni (sumber: tangkapan layar video)

Beri Dukungan, Prabowo Yakin Andra Soni Mampu Perbaiki Hidup Warga Banten

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyatakan dukungannya untuk pasangan cagub-cawagub Banten nomor urut 02, Andra Soni dan Dimyati.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024