3.541 Jiwa di Kota Binjai Terdampak Banjir, Akibat Hujan Deras di Pegunungan

4 Kecamatan di Kota Binjai, Sumatera Utara terdampak banjir.
Sumber :
  • VIVA/BS Putra

Binjai – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai mencatat, sebanyak 3.541 jiwa yang tersebar pada 4 Kecamatan di Kota Binjai, Sumatera Utara terdampak banjir. Dampak itu, akibat hujan deras terjadi Kamis malam, 5 Oktober 2023 hingga Jumat dini hari, 6 Oktober 2023.

2 Orang Tewas Akibat Banjir di Bandar Lampung, Jembatan Ambruk-Mobil Hanyut

Hal itu, diungkapkan oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai, Rudi Baros. Ia mengatakan pihaknya masih melakukan pemantauan di lapangan atau di lokasi banjir.

"Banjir terjadi akibat curah hujan yang cukup tinggi di hulu sungai dan mengakibatkan 3 sungai yang mengelilingi Kota Binjai mengalami kenaikan. Dari laporan tinggi air daerah aliran sungai (DAS) pada saat terjadi banjir, DAS Bingai tinggi air 430 centimeter, DAS Mencirim tinggi air 400 centimeter dan DAS Bangkatan tinggi air 100 centimeter," ucap Rudi, Jumat siang, 6 Oktober 2023.

Banjir di Bandar Lampung: 1 Warga Tewas, Satu Hilang saat Hujan Deras

Banjir Binjai, Sumatera Utara

Photo :
  • ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi

Rudi menjelaskan ada 3.541 jiwa pada 4 kecamatan yang terdampak banjir tersebut. Kata Rudi, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan perangkat kelurahan dan kecamatan untuk mengetahui perkembangan pasca bencana banjir terjadi di Kota Binjai. 

Hujan Lebat, Banjir Melanda Sejumlah Wilayah di Lampung

"Kami BPBD Binjai masih berada di kelurahan yang terdampak banjir dan tetap siaga di lokasi untuk membantu masyarakat apabila dibutuhkan melakukan evakuasi," tutur Rudi. 

Ia menambahkan, pihaknya juga sudah berkoodinasi dengan Dinas Kesehatan Binjai untuk pelayanan kesehatan, jika masyarakat membutuhkan bantuan dan obat-obatan. "Pusdalops BPBD Binjai juga memonitor prakiraan cuaca dan peringatan dini dari website BMKG untuk menyampaikan ke masyarakat," katanya. 

Ia menegaskan, tidak ada korban jiwa akibat bencana alam banjir kiriman tersebut. Untuk sementara, katanya, masyarakat yang terdampak banjir sudah mengungsi ke rumah keluarganya.

"Dapur umum sudah didirikan BPBD Binjai bersama TNI-Polri dan dinas sosial di Kelurahan Setia Kecamatan Binjai Kota dan Kelurahan Rambung Timur," pungkasnya.  

Berikut uraian 3.541 jiwa yang terdiri dari 999 kepala keluarga yang terdampak banjir:

A. Kecamatan Binjai Selatan

1. Kelurahan Rambung Timur
 Total 153 KK = 172 Jiwa
- Lingkungan I = 77 KK
- Lingkungan IV = 76 KK

2. Kelurahan Rambung Dalam
 Total 35 KK = 125 Jiwa
- Lingkungan II = 20 KK
- Lingkungan VI = 6 KK
- Lingkungan VII = 9 KK

B. Kecamatan Binjai Kota

1. Kelurahan Setia
  Total 443 KK = 1772 Jiwa
- Lingkungan II = 7 KK
- Lingkungan IV = 200 KK
- Lingkungan V = 138 KK
- Lingkungan VI = 98 KK

2. Kelurahan Tangsi
 Total 19 KK = 76 Jiwa
- Lingkungan IV = 19 KK

C. Kecamatan Binjai Timur

1. Kelurahan Mencirim
Total 329 KK = 1316 Jiwa
- Lingkungan I = 153 KK
- Lingkungan II = 118 KK
- Lingkungan IV = 23 KK
- Lingkungan V = 3 KK
- Lingkungan VI = 17 KK
- Lingkungan VII = 10 KK
- Lingkungan IX = 5 Kk

D. Kecamatan Binjai Utara
1.Kelurahan Kebun Lada
Total 20 KK = 80 Jiwa
- Lingkungan V = 20 KK

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya