Menteri BUMN Erick Thohir Kembali Terpilih Jadi Ketua Umum MES

Menteri BUMN Erick Thohir.
Sumber :
  • Anisa Aulia/VIVA.

JakartaMenteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir kembali terpilih menjadi Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) untuk Periode Jabatan 2023 – 2028 atau 1445 – 1450 Hijriyah. Erick terpilih dalam Musyawarah Nasional (Munas) ke-VI MES yang diselenggarakan di Jakarta, Minggu 1 Oktober 2023.

Harapan Yuto Nagatomo Jadi Kenyataan, Kangen-kangenan dengan Eks Presiden Inter Milan Erick Thohir

Dengan demikian, Erick mendapatkan kepercayaan untuk melanjutkan kepemimpinan MES untuk periode kedua. Sebelumnya, Erick menjadi ketua umum MES untuk Periode 2021 - 2023.

Erick Thohir menghadiri acara Munas Alim Ulama dan Konferensi Besar NU

Photo :
  • Dok. Istimewa
Terpopuler: Erick Thohir Mundur Jadi Ketum PSSI? Respon Mike Tyson Usai Dihajar Jake Paul

Pembentukan kepengurusan MES yang baru ini dilaksanakan dalam Munas MES VI yang dibuka oleh Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin. Kyai Ma’ruf menyampaikan apresiasi atas kepengurusan MES sebelumnya, yang juga dikomandani oleh Erick Thohir.

Saat membuka Munas VI MES, Kyai Ma'ruf mengalamatkan apresiasi atas berbagai prestasi yang dicapai Erick dalam kepengurusan MES Terdahulu. Terdapat beberapa alasan apresiasi tersebut disampaikan oleh Kyai Ma’ruf kepada Kepengurusan MES yang lama.

Presiden Vietnam Sampai Uber Prabowo Subianto Demi Bisa Foto Bersama Menterinya

Pertama, karena Kepengurusan MES dibawah Erick Thohir berhasil meraih penghargaan ISO 9001.2015. Kedua, karena Kepengurusan MES yang lalu mampu mencatatkan hasil audit dengan Predikat Wajar Tanpa Pengecualian untuk Keuangan MES.

“Selamat atas prestasi – prestasi itu. Jaga dan tingkatkan terus prestasi – prestasi tersebut ke depan.  Mari terus berkarya dan berinovasi dengan niatan ibadah kepada Alloh, dalam bingkai kerja Ikhlas, kerja cerdas, kerja tangkas, dan kerja tuntas untuk turut meningkatkan kesejahteraan bangsa dan negara,” ujar Wakil Presiden.

Wakil Presiden Maruf Amin menyampaikan pernyataan kepada wartawan didampingi Juru Bicara Wapres Masduki Baidlowi dan Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah di Universitas Negeri Padang, Sumatera Barat, Jumat, 5 Mei 2023.

Photo :
  • ANTARA/Desca Lidya Natalia

Sementara itu, Ketua Umum MES Erick Thohir menegaskan, pertumbuhan ekonomi di Indonesia harus berdampak pada pengurangan disparitas ekonomi antara yang punya dan yang tidak punya. Dia menambahkan bahwa MES ikut bertanggungjawab untuk mengurai kesenjangan ekonomi di Indonesia.

“Penguatan ekonomi syariah akan mengurai kesenjangan ekonomi di Indonesia,” ungkap Erick.

Erick thohir (kiri)

Erick Thohir Tidak Suka Kalau Timnas Indonesia ...

Video Ketua Umum PSSI, Erick Thohir di ruang ganti Timnas Indonesia usai menghadapi Timnas Jepang dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024