Letnan Dalimunthe Dilantik Jadi Pj Walkot Padangsidimpuan, Pj Gubsu: Kita Doakan Segera Jadi Kapten
- VIVA/BS Putra
Medan – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara, Hassanudin sempat berkelakar dengan bercanda saat memberikan sambutan dalam Pelantikan Pj Wali Kota Padangsidimpuan, H. Letnan Dalimunthe. Pelantikan tersebut, berlangsung di Aula Tengku Rizal Nurdin, di Jalan Jendral Sudirman, Kota Medan, Jumat pagi, 29 September 2023.
Mantan Pangdam I Bukit Barisan itu, sempat menyinggung nama Pj Wali Kota Padangsidimpuan, yang bernama Letnan. Dikira Hassanudin, adalah seorang prajurit TNI. Namun bukan, hanya sekedar nama saja.
"Apa gak salah ini (Letnan)? Tidak salah pak. Kita doakan segera jadi Kapten," ucap Hassanudin disambut gelak tawa tamu yang hadir dalam pelantikan tersebut.
Hassanudin mengungkapkan Letnan ini, Â tandatangan tegas banget garis lurus. Ia mendoakan kepemimpinan Pj Wali Kota Padangsidimpuan seperti tandatangannya tegak lurus.
"Kemudian namanya singkat, Letnan, segera cepat naik jadi Kapten. Bapaknya tentara?. Nama itu, ada maknanya. Demikian bapak ibu, kita mengahdirkan Pelantikan Pj Walikota Padangsidimpuan dan Ketua PKK Padangsidimpuan mari kita bertanggungjawab," jelas Hassanudin.
Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Pj Walikota Padangsidempuan ini, bersama dengan pelantikan Pj Ketua Tim Pergerakan PPK Kota Padangsidimpuan, yang dijabat oleh Masroini Letnan Dalimunthe.
Pj Gubernur Sumut, Hassanudin mengungkapkan bahwa pelantikan Pj Walikota Padangsidimpuan ini, berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian.
"Jangan kita menjadi orang merugi, istilah orang Sumut seri pun jangan, harus lebih baik, harus lebih baik," pesan Pj Gubernur Sumut itu.
Mantan Pangdam Iskandar Muda itu, menekankan kepada Pj Walikota Padangsidimpuan untuk segara berkerja dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat dan menjalani program-program yang ada.
"Tentu setahun kedepan, hal-hal yang perlu dilaksanakan oleh Undang-undang, beliau akan meneruskan roda pemerintahan di Kota Padangsidimpuan. Tentunya, beliau pernah menjabat Sekda, sudah mengikuti program-program yang ada," kata Hassanudin.
teks foto: Pj Gubernur Sumut, Hassanudin melantik Pj Walikota Padangsidimpuan di Aula Tengku Rizal Nurdin, Kota Medan.(B.S.Putra/VIVA)
Â