Pengawal Pribadi Kapolda Kalimantan Utara Tewas Diduga akibat Tertembak Senpinya Sendiri

ilustrasi senjata api
Sumber :

Tanjung Selor - Brigpol Setyo Herlambang yang merupakan pengawal pribadi Kepala Polda Kalimantan Utara Inspektur Jenderal Polisi Daniel Adityajaya tewas diduga akibat tertembak senjata api sendiri.

Sosok AKP Dadang Iskandar Pelaku Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berapa Hartanya

“Dugaan awal akibat kelalaian senjata api,” kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Kalimantan Utara Komisaris Besar Polisi Budi Rachmad kepada wartawan di Tanjung Selor, Sabtu, 23 September 2023.

Saat itu diduga yang bersangkutan tengah membersihkan senjata api jenis HS-9 dengan nomor senpi HS178837. Senpi itu pun ditemukan di sampingnya di lokasi kejadian. Meski begitu, semua ini masih dugaan. Penyebab pasti kematian korban masih diselidiki.

Polda Sumbar Periksa 5 Saksi dan Sita 4 Barang Bukti Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Rinciannya

Brigpol Setyo Herlambang sebelumnya disebut sebagai ajudan dari Kepala Polda Kalimantan Utara Inspektur Jenderal Polisi Daniel Adityajaya dikabarkan meninggal dunia, sebagaimana dikonfirmasi oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Kaltara Komisaris Besar Polisi Budi Rachmad.

Propam Polri Juga Turun Tangani Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan

Ilustrasi garis polisi.

Photo :
  • Pixabay

Korban meninggal dunia di rumah jabatan sang Kepala Polda. Dia ditemukan tidak bernyawa di dalam kamarnya sendirian.

Ilustrasi penembakan.

Terpopuler: Detik-detik Tawuran Mencekam, Kronologi Polisi Tembak Polisi

Berita tentang kisah Nadia siswi Kristen yang bersekolah di Madrasah Tsanawiyah juga banyak menarik perhatian pembaca VIVA.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024