Ada Pengalihan Arus terkait KTT ASEAN, Hindari Kawasan Ini Saat Pulang Kerja
- ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww.
Jakarta -- Bagi para pengendara yang tidak mau kena macet saat pulang kerja sore ini perlu diingat kembali bahwa ada pengalihan arus pada beberapa ruas jalan Ibu Kota, imbas pelaksanaan KTT ke-43 ASEAN yang dimulai per hari ini.
Pengalihan arus sore hari ini dimulai pukul 16.00 WIB sampai 18.00 WIB. Hal ini disampaikan kembali oleh polisi lewat akun Instagram @TMCPoldaMetroJaya.
"Agar warga masyarakat menggunakan rute alternatif," demikian seperti dikutip, Selasa, 5 September 2023.
Adapun pengalihan arus juga dilakukan pagi ini, mulai pukul 08.00 sampai 10.00 WIB. Pada pagi hari tadi, pengalihan arus membuat macet. Untuk itu, warga diimbau menggunakan rute alternatif ketika hendak melintasi kawasan yang dilakukan pengalihan arus.
"Dalam rangka KTT ASEAN ke 43 disampaikan kepada masyarakat tanggal 5 September 2023 akan dilakukan pengalihan arus lalu lintas," dikutip dari akun itu lagi.
Berikut ini jalan yang arus lalu lintasnya dialihkan:
1. Sepanjang Jalan MH Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman (bundaran patung kuda sampai dengan bundaran Senayan);
2. Sepanjang Jalan HR Rasuna Said dari traffic light (TL) Cokro sampai dengan TL Kuningan;
3. Sepanjang Jalan Gatot Subroto (TL Kuningan sampai dengan TL Slipi) sepanjang Jalan Imam Bonjol sampai dengan Bundaran Hotel Indonesia.