Lomba 17-an ala Istri Prajurit TNI, Adu Cepat Bongkar Senapan Serbu SS2 V1

Istri TNI lomba bongkar senjata
Sumber :
  • Tiktok

Bogor – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-78 pada Kamis, 17 Agustus 2023, Masyarakat Indonesia memeriahkannya dengan mengadakan serangkaian lomba.

Tidak terkecuali para ibu-ibu istri TNI atau Persit, mereka juga memeriahkan HUT Kemerdekaan RI tahun ini dengan mengadakan serangkaian lomba. Namun, lomba yang dilakukan oleh ibu-ibu Persit ini berbeda dari yang lain.

Dilihat dalam video yang dibagikan akun TikTok @nnrat27, tampak seorang istri prajurit sedang berpacu dengan waktu untuk membongkar senjata api laras panjang, diduga jenis Pindad SS2 V1.

Tampak ibu tersebut sudah cukup terlatih dalam membongkar senjata laras panjang. Hanya dengan waktu 14 detik Pindad SS2 V1 tersebut berhasil dipreteli olehnya.

Diketahui perlombaan membongkar senjata itu diikuti oleh para istri dari prajurit Batalyon Infanteri 315 atau Yonif 315/Garuda. Salah satu kesatuan Infanteri TNI Angkatan Darat yang didirikan pada 20 Agustus 1948.

Pada momen 17 Agustus kemarin, lomba tersebut diadakan sekaligus memperingati HUT Batalyon 315 ke-75.

Pria Ini Janji Ngesot Sampai Madura Jika Timnas Indonesia Tekuk Arab Saudi, Berani Penuhi Janjimu Pak?

“Lomba bongkar pasang senjata dalam rangka HUT Batalyon yang diikuti oleh perwakilan ibu Persit dari setiap ranting,” tulis keterangan unggahan, dikutip Jumat, 18 Agustus 2023.

Aksi ibu tersebut berhasil menarik atensi warganet, sejak artikel ini dibuat. Video berdurasi 15 detik itu telah ditonton lebih dari 592 ribu, disukai 19 ribu dan dipenuhi 590 komentar netizen.

Wisatawan Pantai Anyer Ngeluh Parkir 20 Menit Dipatok Tarif Rp75 Ribu

Tidak sedikit warganet yang memuji kepiawaian wanita tersebut dalam membongkar senjata. Ada pula yang memuji cara dia memegang senjat dianggap cukup terlatih.

“Ibu mantap jgn smp kalah deng suami wanita jga bs n tanguh,” komentar slah seorang warganet

Video Lawas Muhammad Ali Lari di GBK, Netizen: Momen Mahal

“Caranya megang senjata udah kelihatan terlatih banget ya,” kata warganet

“keren ibu2 yon 315..lihat status kawan jg yg tiap hr sering latihan bongkar pasang senjata jg kmren,” tulis warganet

(foto ilustrasi) Kopasgat Pendidikan Komando Angkatan 106 Kopassus TNI.

Hebat, Pensiunan Letkol Sukses Besarkan 2 Anak Jadi Jenderal Pasukan Elit TNI

Letkol (Purn.) H. Sjamsoeddin Koernia berhasil membesarkan kedua anaknya menjadi perwira tinggi (Pati) Tentara Nasional Indonesia (TNI).

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024