Kepala Otorita Bakal Pimpin Upacara HUT ke-78 RI di IKN

Presiden RI Joko Widodo (tengah) berbincang dengan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin (kiri) di sela-sela kunjungan ke Mal Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis, 4 Mei 2023.
Sumber :
  • ANTARA/Gilang Galiartha

Jakarta – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI rencananya tidak hanya digelar di Istana Negara, Jakarta Pusat tapi juga di Ibu Kota Nusantara (IKN). Upacara HUT RI di IKN akan dipimpin langsung Kepala Otorita IKN Bambang Susantono.

Prabowo Targetkan IKN Jadi Ibu Kota Politik Tahun 2028

"Kepala IKN, Pak Bambang (yang memimpin upacara HUT ke-78 RI di IKN)," kata Deputi Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin di Jakarta pada Minggu, 13 Agustus 2023.

Rencananya, kata dia, akan ada video conference untuk menayangkan upacara HUT ke-78 RI di IKN. Meski demikian, hal tersebut masih bersifat tentatif.

Basuki Sebut Tower Rusun ASN di IKN Selesai Maret 2025

Ilustrasi - Wisatawan berkunjung ke lokasi Titik Nol Ibu Kota Nusantara di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Photo :
  • ANTARA/Bayu Pratama S

"Nanti ada semacam video conference dengan IKN karena di IKN juga ada upacara peringatan 17 Agustus di hari yang sama. Direncanakan seperti itu, kita cek juga nanti jaringan apakah memungkinkan atau tidak," ujarnya. 

Basuki Ungkap Masjid Negara IKN Sudah Bisa Dipakai Salat Tarawih pada Ramadan 2025

Dalam peringatan HUT ke-78 RI, sejumlah ornamen terkait IKN juga terpasang di Istana Negara. Kata Bey, ornamen itu merupakan tanda semangat bahwa Indonesia akan segera memiliki ibu kota negara yang baru.

Kepala Otorita IKN Bambang Susantono

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

"Iya memang temanya kan tema IKN. Ini semangat (yang ingin disampaikan melalui ornamen) bahwa kita memiliki Ibu Kota Nusantara," jelas Bey.

Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono Usai Hadiri Ratas di Istana Negara

Prabowo Setujui Anggaran IKN Rp48,8 Triliun Selama 5 Tahun ke Depan

Presiden Prabowo Subianto menyetujui anggaran pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) selama periode 2024-2029 tahun ke depan sebesar Rp48,8 triliun.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2025