Kawal Kepulangan Jemaah Haji Gelombang II, Petugas PPIH Daker Bandara Kembali ke Madinah
- MCH 2023/ Romadanyl
JEDDAH –  Dalam rangka persiapan layanan kepulangan jemaah haji Indonesia Gelombang ke II di Bandara Ameer Mohammad Bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daerah Kerja (Daker) Bandara mulai berangkat dari Jeddah ke Madinah.
Pemberangkatan dibagi dalam 2 tahap, yaitu pada, Selasa 18 Juli 2023 pukul 09.00 WAS dan Rabu 19 Juli 2023 pukul 09.00 WAS.
Sebelumnya, Direktur Bina Haji Kementerian Agama Arsad Hidayat mengatakan, pemulangan jemaah haji gelombang 1 dari Bandara Jeddah akan berlangsung hingga 18 Juli 2023. Di tanggal ini, akan dimulai juga pemulangan jemaah haji gelombang dua dari Bandara Ameer Mohammad bin Abdul Azis (AMAA) Madinah. Akan ada 6 kloter jemaah haji yang pulang ke Tanah Air melalui bandara AMAA dengan jumlah 2.345 jemaah.Â
"Nanti pada tanggal tersebut petugas terbagi dua, ada (petugas) yang duluan ke Madinah untuk melayani pemulangan gelombang dua, sebagiannya lagi standby di Jeddah untuk bertugas pemulangan gelombang satu kloter terakhir," jelas Arsad di Bandara Jeddah beberapa waktu yang lalu.Â
Sejumlah petugas yang sebagian mulai berangkat kembali ke Madinah untuk mengawal kepulangan jemaah melalui bandara AMAA mengaku senang bisa kembali bertugas di Madinah. Karena selain melayani jemaah, sebelum pulang ke Indonesia bisa sekaligus menyempatkan diri ke Masjid Nabawi.
"Perasannya senang masih ada waktu ke Masjid Nabawi," kata salah satu petugas PPIH, Munir saat berbincang dengan VIVA, Selasa, 18 Juli 2023.
Seperti diketahui, hari ini, Selasa 18 Juli 2023, kepulangan jemaah haji gelombang I lewat Bandara King Abdul Aziz Jeddah akan menerbangkan 11 kloter dengan jumlah 4.141 jemaah.Â
Â
Perlu diketahui pula dari data Sistem Informasi dan Komunikasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementrian Agama, per hari ini, Selasa 18 Juli 2023, pukul 12.10 WIB, jumlah jemaah haji yang meninggal dunia mencapai 670 orang. Dan, per hari ini pula, jemaah haji yang sudah tiba di tanah air sebanyak 253 kloter dengan jumlah 95.819 orang.