Jokowi Bakal Terbitkan Perpres Pengelolaan Pariwisata Candi Borobudur

Kawasan Candi Borobudur.
Sumber :
  • Teguh Joko Sutrisno

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang mempersiapan Peraturan Presiden (Perpres) tentang pengelolaan kawasan pariwisata Candi Borobudur yang terintegrasi menjadi satu. Untuk itu digelar rapat terbatas terkait pengelolaan pariwisata Borobudur di Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa, 13 Juni 2023.

Komitmen Sandiaga Uno Dukung Industri Kreatif Indonesia

“Presiden juga beri arahan untuk siapkan segera perpres yang akan menentukan single destination management organization, atau entitas tunggal untuk pengelolaan kawasan pariwisata Borobudur,” kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.

Menurut dia, entitas tunggal itu akan beranggotakan lintas kementerian. Tentu, hal ini harus dilakukan dengan penuh kesungguh-sungguhan untuk membangun pariwisata Candi Borobudur yang beraspek budaya, konservasi dan memberi dampak positif yang berkualitas serta berkelanjutan.

MKGR Sebut Belum Ada Tanda-tanda Jokowi-Gibran Bergabung

“Kita harapkan sebagai kawasan destinasi super prioritas akan selesai 2024, rampung sebelum bulan September,” jelas dia.

Harapannya, kata Sandi, pengelolaan Borobudur terintegrasi untuk mendorong target kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman sekitar 8,5 juta tahun 2023 dan 14 juta wisman tahun 2024. “Khusus untuk Borobudur dengan potensi 42 juta. Ini bisa menjadi destinasi wisata spiritual yang bisa menampung lebih dari kunjungan 20 juta wisman,” ujarnya.

Respons Projo soal Isu Jokowi-Gibran Gabung Golkar

Apalagi, lanjut dia, infrastruktur yang ada di sekitar Borobudur seperti Bandar Udara Yogyakarta International Airport, jalur kereta api, tol hingga desa wisata. Sehingga, kata Sandi, diharap dapat menciptakan lapangan kerja juga. “Dalam upaya menciptakan target lapangan kerja 4,4 juta lapangan kerja baru di tahun 2024,” sebutnya.

Pasar tradisional di Gianyar, Bali.

Pengalaman Berbeda Traveling di Bali! Main ke Pasar Tradisional, Icip Jajanan Khas Hingga Tur Kebun Organik

Dimulai dengan kunjungan ke pasar tradisional untuk melihat kehidupan di pasar tradisional, sambil membeli jajanan khas Bali dan buah lokal, dilanjutkan dengan tur kebun.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2025