Viral Ibu-ibu Baru Keluar dari RS Jadi Korban Tawuran Pelajar di Cikarang, Ini Kata Polisi

Baru sembuh dirawat di RS, Ibu-ibu di Bekasi jadi korban tawuran.
Sumber :
  • Tangkapan layar video viral.

Bekasi – Aksi pelajar di Cikarang Kabupaten Bekasi sudah terlewat batas. Sebab, aksi tawuran pelajar itu sampai menginjak-injak pasien rumah sakit yang baru sembuh.

Keluar dari RS Usai Idap Abses Hati, Hotman Paris: Kita akan Dansa Lagi

Aksi tersebut pun viral di media sosial. Peristiwa itu terjadi di RS Ridhoka Salma, Jalan Raya Imam Bonjol, Desa Kalijaya, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Sabtu 10 Juni 2023.

Dalam unggahan itu, tampak ibu-ibu ingin naik mobil sepulang dari perawatan rumah sakit. Sementara itu, mobil yang akan ditumpanginya itu sudah menunggu di parkir lobby.

Ngeri! Tawuran Pakai Parang dan Celurit, 4 ABG di Serang Diciduk Polisi

Secara  mengejutkan sekelompok pelajar yang entah dari mana datangnya berhamburan lari melintasi lobby. Hingga akhirnya ibu-ibu yang sedang ditatah menantunya terpental jatuh.

Atas kejadian tersebut, si ibu itu terpaksa kembali dirawat di RS tersebut karena mengalami luka memar di bagian perut dan kaki. 

Terungkap, Percakapan Terakhir Suami Istri yang Tewas Membusuk di Kontrakan Cikarang

Pelajar Tawuran di Cikarang

Photo :
  • Tangkapan Layar: Instagram

Menanggapi kejadian itu, Polsek Cikarang Barat telah mengecek ke lokasi. Bahkan, peristiwa itu tengah dalam penyelidikan polisi.

“Baru cek TKP karena viral di medsos,” kata Kapolsek Cikarang Barat Kompol Soetrisno, Senin 12 Juni 2023.

Sejauh ini pihaknya belum mengetahui kondisi korban. Pihaknya masih mencari saksi yang akan dimintai keterangan. “Baru mencari data serta saksi-saksi di TKP,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut