Innalillahi, Dirlantas Polda Sumatera Utara Kombes Indra Darmawan Meninggal

Direktur Lalulintas Polda Sumut, Kombes Pol Indra Darmawan Irianto
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Nasional – Kabar duka datang dari Polda Sumatera Utara (Sumut). Direktur Lalulintas (Dirlantas) Polda Sumut, Kombes Pol Indra Darmawan Irianto meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) Medistra, di Jakarta, Selasa pagi, 30 Mei 2023, pukul 07.10 WIB.

41 Tersangka Perdagangan Orang Diringkus Polda Jatim, Ada yang Dijual Jadi PSK

"Innalillalilahi wainna Ilaihi rojiun. Pada hari ini Selasa, 30 Mei 2023 jam 07.10.WIB telah wafat ananda Kombes Pol. Indra Darmawan Irianto di RS Medistra, karena Sakit," ucap Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Pol. Hadi Wahyudi saat dikonfirmasi VIVA, Selasa, 30 Mei 2023.

Hadi mengatakan Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak mengucapkan turut berduka cita atas wafatnya anggota terbaik di Polda Sumut ini.

Raffi Ahmad dan Keluarga Berduka, Istri Piet Pagau Meninggal Dunia

"Rencana pemakaman, hari Selasa 30 Mei 2023 bada zhuhur, berangkat dari Rumah Duka Jalan Pejaten Indah I Blok C No 12 RT 007 RW 009 Kelurahan Kalibata, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan 12740 ke Pemakaman San Diego Hill Karawang Jawa Barat," ucap Hadi.

Prof Ikrar: Tanpa Keberanian Rakyat Takkan Ada Perubahan, Lawan Pengerahan Aparat di Pilkada Sumut

Indra meninggalkan seorang istri, Fitria Primadani Darmawan, dua orang anak, yakni Melbrina Natasha Darmawan dan Jordy Fiandra Darmawan.

"Saat ini Almarhum disemayamkan di rumah duka Pejaten Indah I C.5 kelurahan Kalibata, Kecamatan Pancoran Jaksel," tutur Hadi.

Kombes Indra pernah menjadi Komandan Upacara pada peringatan Hari Lahir Pancasila di Jakarta Pusat, 1 Juni 2019. Saat itu, almarhum menjabat sebagai Direktur Lalulintas Polda Papua Barat.

Cagub Sumut, Edy Rahmayadi saat menurunkan APK usai masa kampanye Pilgub Sumut 2024.(B.S.Putra/VIVA)

Masa Kampanye Pilgub Sumut Berakhir, Edy Rahmayadi Turunkan Langsung APK Miliknya

Edy mengimbau kepada seluruh relawan agar sama-sama membantu KPU Sumut dan Bawaslu Sumut untuk membongkar APK.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024