Istana Bantah Mobil Jokowi Nyangkut saat Tinjau Jalanan Rusak di Lampung
- Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden
VIVA Nasional - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau jalanan yang rusak di daerah Lampung pada Jumat, 5 Mei 2023. Ternyata, Jokowi meninjau jalanan yang rusak tidak menggunakan helikopter tapi malah naik mobil sedan Mercedes Benz warna hitam.
Beredar di Twitter, mobil yang membawa Presiden Jokowi itu dikawal oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Terlihat, Jokowi memakai baju kemeja putih membuka pintu mobil karena sempat terhenti.
Dari video yang beredar, ada suara warga yang merekam berteriak mobil Presiden Jokowi nyangkut. Begitu Jokowi buka pintu, Paspampres langsung menjaga ketat membentuk lingkaran.
“Nyangkut Pak. Turun-turun. Nyangkut gaes atau gimana ya. Apalagi kita Pak tiap hari lewat sini,” ujar warga dalam video dikutip pada Jumat, 5 Mei.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan mobil Presiden Jokowi saat meninjau lokasi jalanan rusak wilayah Lampung bukan nyangkut seperti video viral di media sosial. Menurut dia, pengemudi melambatkan ritme karena ada lubang.
“Tidak nyangkut sama sekali. Itu karena berlubang, jadi pelan-pelan,” kata Bey saat dikonfirmasi wartawan.
Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Lampung pada Jumat, 5 Mei 2023. Presiden dan rombongan mendarat di Bandara Internasional Radin Inten II, Kabupaten Lampung Selatan, sekitar pukul 08.05 WIB.
Agenda Presiden Jokowi setelah tiba di Lampung adalah meninjau pasar yang ada di provinsi tersebut. Pasar yang dikunjungi Jokowi setelah tiba di Lampung adalah Pasar Natar,yang berlokasi di lampung selatan.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengungkapkan Jokowi akan mengecek jalan yang rusak di Lampung menggunakan mobil. Meski sempat beredar kabar bahwa Jokowi akan meninjau jalan tersebut menggunakan motor trail, namun kabar itu dibantah oleh Bey.
“Tidak menggunakan helikopter dan tidak juga menggunakan sepeda motor," kata Bey, Jumat 5 Mei 2023 Dia menegaskan Jokowi akan meninjau lokasi jalan rusak di Lampung dengan menaiki mobil. "Hanya menggunakan mobil," ujarnya.