Jokowi Tak Jadi Tinjau Lokasi Jalan Rusak Hari Ini, Begini Kata Pemprov Lampung

Gubernur Berbenah Urusi Jalan Rusak Sebelum Jokowi Kunjungi Lampung
Sumber :
  • Instagram @diskominfotik_lampung_tengah

VIVA NasionalPresiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan tidak jadi meninjau lokasi jalan rusak di Lampung hari ini. Padahal, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung sudah melakukan beragam persiapan menjelang kedatangan Presiden Jokowi.

Prabowo Puji Menkeu Sri Mulyani di Sidang Kabinet: Susun APBN dengan Cermat

“Persiapan oleh semua pihak sudah dilakukan dari jauh hari, menjelang kedatangan Presiden Jokowi,” ujar Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto, di Bandarlampung, dikutip dari ANTARA, Rabu, 3 Mei 2023.

Ia mengatakan pihaknya belum dapat memastikan kapan waktu kunjungan dan dimana saja rute yang akan dilihat oleh Presiden secara langsung di Provinsi Lampung.

Pertama Kali dalam Sejarah, Presiden Bakal Lantik Gubernur hingga Bupati Serentak

“Sebelumnya memang direncanakan datang pada hari ini namun mundur besok, untuk kepastian bukan kapasitas kami. Begitu pula untuk rute, kami tidak bisa berkomentar karena masih rahasia,” pungkasnya.

Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto

Photo :
  • ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi
Prabowo Sebut RI Bakal Setop Impor Pangan Akhir 2025

Lebih lanjut, Fahrizal menjelaskan jika fokus kunjungan Presiden ke Lampung kali ini selain memastikan kondisi infrastruktur, juga akan melihat berbagai hal lainnya.

“Fokus kunjungan bisa kemana saja tidak hanya infrastruktur yang pasti kami sudah siap dan tidak ada penentuan lokasi khusus atau plotting itu,” terangnya.

Sebelumnya, Jokowi telah di rencanakan mengunjungi beberapa lokasi seperti Pasar Natar, dan Lampung Tengah tepatnya di daerah Rumbia untuk memantau infrastruktur jalan yang viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Gubernur Berbenah Urusi Jalan Rusak Sebelum Jokowi Kunjungi Lampung

Photo :
  • Instagram @diskominfotik_lampung_tengah

Diketahui jika di Lampung masih ditemukan sejumlah ruas jalan yang mengalami kerusakan seperti tepat di depan pintu keluar Tol Gunung Batin, menuju Kabupaten Tulang Bawang kondisi jalan cukup rusak dengan lubang berdiameter bervariasi.

Selanjutnya di Jalan Terusan Endro Suratmin yang merupakan salah satu akses utama menuju Desa Sabah Balau, Kabupaten Lampung Selatan yang juga lokasi ground breaking Jalan Tol Trans Sumatera kondisinya rusak parah.

Sementara untuk di wilayah Kota Bandarlampung, infrastruktur jalan yang rusak juga terjadi di salah satu rute alternatif pariwisata yang biasa digunakan untuk mengurai kemacetan parah menuju objek wisata bahari di perbatasan Kota Bandarlampung dan Kabupaten Pesawaran tepatnya di daerah Sumur Putri tepatnya di Jalan Saleh Raja Kusuma Yuda-Jalan Morotai hingga Jalan Zulkarnaen Subing. Selain ditemukan jalan berlubang, juga terdapat satu titik jalan yang membahayakan pengendara karena rawan longsor. (Ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya