Salat Idul Fitri di Medan, Ribuan Umat Islam Padati Masjid Raya Al Mashun

Ribuan Umat Islam Padati Salat Idul Fitri di Masjid Raya Al Mashun Medan.
Sumber :
  • VIVA/B.S. Putra.

VIVA Nasional – Ribuan umat islam padati di Masjid Raya Al Mashun, di Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan, Sabtu pagi, 22 April 2023, pukul 07.30 WIB. Jamaah yang ikut salat, membentuk saf hingga di jalan, di luar masjid kesultanan Deli itu. 

Dari pantauan VIVA, jamaah membludak tersebut, karena ingin merasakan salat Id di masjid menjadi ikon Kota Medan itu. Selain warga Kota Medan, jamaah ada berasal dari Kabupaten Deli Serdang dan Kabupaten Serdangbedagai.

Pada pelaksanaannya salat Idul Fitri itu, terlihat juga Sultan Deli ke-14 Seripaduka Baginda Tuanku Sultan Mahmud Aria Lamantjiji Perkasa Alam Shah atau cukup disingkat Tuanku Aji turut hadir, bersama keluarganya.

Ribuan Umat Islam Padati Salat Idul Fitri di Masjid Raya Al Mashun Medan.

Photo :
  • VIVA/B.S. Putra.

Sudah menjadi tradisi, Sultan dan kerabat kesultanan salat di Masjid Raya Al Mashun. Setelah rombongan sultan masuk, takbir terakhir dikumandangkan. Salat Id kemudian dimulai pukul 08.00 WIB. Salat berjalan dengan khusyuk.

Kehadiran Tuanku Aji menjadi daya tarik bagi masyarakat. Mereka berbondong-bondong meminta kesediaan Sultan untuk berfoto. Dengan sabar, laki-laki kelahiran 1998 itu meladeni permintaan masyarakat.

Dalam pesannya, Tuanku Aji juga mengimbau masyarakat untuk menghargai perbedaan. Salah satunya, misalnya ada perbedaan penetapan tanggal hari raya Idul Fitri.

“Saudara kita dari Muhammadiyah melaksanakan lebaran lebih dulu. Jangan sampai perbedaan membuat perpecahan,” ucap Tuanku Aji.

Prabowo Salat Idul Adha di Hambalang, Gibran di Balai Kota Solo

Ribuan Umat Islam Padati Salat Idul Fitri di Masjid Raya Al Mashun Medan.

Photo :
  • VIVA/B.S. Putra.

Tuanku Aji mengatakan Sumatera Utara harus semakin memiliki karakter. Apalagi di Sumut kental akan adat dan budaya.  

Begini Suasana Irjen Karyoto dan Anak Buahnya Salat Idul Adha di Lapangan Presisi

“Sumatra Utara semakin bermartabat, semakin bermarwah, semakin religius dan semakin nasionalis,” kata Tuanku Aji.

Kesultanan Deli, kata Tuanku Aji, tetap akan berkontribusi di Sumut dengan memberikan sumbangsih, pendidikan adat, tata krama, kepada masyarakat yang ada di Kota Medan. 

Penampakan Jokowi dan Basuki Salat Idul Adha di Lapangan Simpang Lima Semarang

"Menjadi panutan, di samping membantu pemerintah Kota Medan dan Sumatra Utara,” tutur Tuanku Aji.

Pemandangan Dubai dari lantai 124 di gedung Burj Khalifa

Cuaca Panas Ekstrem, UEA Minta Khatib Salat Jumat Tidak Khutbah Terlalu Lama

UAE telah menginstruksikan para khatib masjid di seluruh negeri untuk membatasi durasi khutbah dan salat Jumat karena cuaca panas

img_title
VIVA.co.id
28 Juni 2024