Puncak Mudik dari Terminal Kampung Rambutan Diprediksi Hari Ini
- ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
VIVA Nasional – Kepala Regu Khusus Terminal Kampung Rambutan Mulyono memperkirakan puncak arus mudik dari Terminal Kampung Rambutan pada Rabu, 19 April 2023. Per pukul 11.00 WIB, kata dia, sudah hampir 1.000 penumpang yang mudik lebaran menggunakan bus dari Terminal Kampung Rambutan.
"Untuk penumpang berangkat dari jam 7 tadi hingga jam 11, bus 39 dengan penumpang 936 orang. Memang prediksi kami mungkin hari ini puncak arus mudik," kata Mulyono dikonfirmasi awak media.
Memang, kata dia, bus di Terminal Kampung Rambutan salah satu yang terbanyak tujuan destinasinya. Tak heran jika lonjakan jumlah penumpang ke Jawa dan Sumatera sangat banyak dari terminal ini.
"Untuk Terminal Kampung Rambutan ini destinasi tujuan terbanyak adalah tujuan ke beberapa kota di Jawa Barat. Namun 4 hari terakhit ini baik tujuan Jateng, Jatim, dan Sumatera meningkat juga penumpangnya," kata dia.
Masalah pengamanan, kata dia, pihak Terminal telah bekerja sama dengan unsur TNI dan Polri. Hal ini guna mengantisipasi kejadian-kejadian yang bisa mengganggu para pemudik.
"Untuk pengamanan, kami berkoordinasi dengan TNI-Polri, yang menerjunkan anggota berpakaian dinas lengkap maupun yang pakaian preman. Disamping juga posko utama angkutan lebaran, kami siapkan di beberapa titik area terminal ini agar dapat mendeteksi atau memberikan pelayanan terbaik," ujarnya.
Diketahui, Operasi Ketupat 2023 ini melibatkan 148.261 personel gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, serta kementerian/lembaga terkait. Nah, mereka akan ditugasi mengisi 2.787 pos dengan rincian 1.857 pos pengamanan 713 pos pelayanan, dan 217 pos terpadu.
Sementara, pemerintah memperkirakan jumlah masyarakat yang melaksanakan arus mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 2023 mencapai 123 juta orang.
Sebelumnya diberitakan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyarankan masyarakat yang melakukan arus mudik dan arus balik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 2023 menggunakan kendaraan pribadi, agar hati-hati dan jangan memaksakan menyetir jika sudah merasa lelah. Sebaiknya, kata dia, warga menepi untuk istirahat di rest area yang telah disiapkan.
"Untuk masyarakat yang mudik agar melaksanakan mudik dengan hati-hati, jangan terburu-buru. Kalau capek, silahkan istirahat di rest area yang sudah disiapkan," kata Sigit di Jakarta pada Senin, 17 April 2023.
Kemudian, Sigit juga meminta kepada masyarakat yang hendak mudik menggunakan kendaraan pribadi agar mematuhi aturan dan skema lalu lintas yang telah disiapkan. Tentunya, kata dia, ikuti arahan dan petunjuk petugas di lapangan supaya mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas.
"Patuhi ketentuan yang sudah diatur oleh petugas, sehingga semua bisa terlayani dengan baik. Kami mengharapkan potensi resiko kemacetan atau kecelakaan yang terjadi bisa kita eliminir sekecil mungkin," ujarnya.