Kapolri Terapkan Ide Cemerlang Komjen Fadil Imran soal Polisi RW

Kabaharkam Polri Komjen Fadil Imran
Sumber :
  • Instagram @kabaharkam

VIVA NasionalKapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan mengembangkan ide cemerlang Kepala Baharkam Polri, Komisaris Jenderal Muhamad Fadil Imran terkait pembentukan Polisi Rukun Warga (RW) saat menjabat Kapolda Metro Jaya. Menurut dia, hal ini dalam rangka merealisasikan 1 Bhabinkamtibmas 1 desa per kelurahan.

Viral Perwira Polisi di Maros Mesum dengan Istri Orang, Langsung Ditahan Propam

“Guna memenuhi jumlah Bhabimkatibmas, kami mencoba kembangkan Polisi RW yang saat ini telah dilaksanakan di Polda Metro Jaya. Saat ini jumlah Bhabinkamtibmas baru menjangkau 46,4 persen dari jumlah desa di Indonesia sebanyak 83.147,” kata Sigit di Gedung DPR pada Rabu, 12 April 2023.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo RDP dengan Komisi III

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Ucapkan Selamat Natal 2024, Kapolri: Teruslah Genggam Erat Persaudaraan

Menurut dia, program ini menempatkan personil Polri dari berbagai fungsi Kepolisian setiap RW untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban dalam rangka pelayanan kepada masyarakat. Dimana, penempatan personil didasarkan pada alamat tempat tinggal masing-masing Polri.

“Kami harapkan melalui kehadiran Polisi RW, mampu meningkatkan interaksi polisi dengan masyarakat untuk memecahkan masalah bersama di lingkungan RW,” ujarnya.

Kompolnas Sebut Belasan Oknum Polisi Terduga Pemeras WNA Malaysia Berpotensi Kena Pidana

Ia mengatakan berbagai kegiatan Polisi RW dilaporkan melalui aplikasi Ada Polisi, sehingga dapat menjadi bahan analisa para Kasatker maupun Kasatwil. Makanya, Sigit menyebut gagasan Polisi RW akan dikembangkan kedepannya.

“Kedepan, program Polisi RW akan kami kembangkan di seluruh wilayah Indonesia. Sehingga diharapkan mampu mengcover terkait kebutuhan Bhabinkamtibma, agar peran dan fungsi Bhabinkamtibmas bisa terbantu oleh program Polisi RW,” pungkasnya.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo RDP dengan Komisi III

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Sebelumnya diberitakan, Polda Metro Jaya membentuk 1.608 Polisi Rukun Warga (RW) yang akan disebar di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Para polisi ini nantinya akan bertugas untuk lebih mampu mendekatkan diri kepada masyarakat, dan memudahkan proses koordinasi dengan para Ketua RW terkait gangguan kamtibmas atau keamanan, ketertiban masyarakat.

Kapolda Metro Jaya saat itu, Irjen Pol Fadil Imran mengatakan nantinya polisi RW dapat menyelesaikan persoalan di masyarakat, baik kamtibmas maupun persoalan lain.

“Ini dilakukan untuk menekan tindak kriminalitas yang ada, kita lihat jajaran RW ini sangat solid dan itu terbukti dengan pengalaman COVID-19, dimana jadi pelajaran berharga bahwa semua persoalan kalau ditangani dari hulu," kata Fadil di Tangerang pada Sabtu, 25 Februari 2023.

Fadil menambahkan ada dua hal yang ditekankan dalam polisi RW, yakni ada di basis komunitas dan selesaikan persoalan yang dihadapi oleh masyarakat yang tentunya dengan sinergitas TNI, Polri dan Pemerintah Daerah (Pemda).

Fadil Imran usai dilantik menjadi Kabaharkam Polri

Photo :
  • VIVA/Yeni Lestari

Sementara itu, Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho mengatakan secara teknisnya polisi RW akan membantu Bhabinkamtibnas dan Babinsa.

“Polisi RW ini dari berbagai kesatuan, dan fokusnya membantu Babinkamtibmas dan Babinsa, karena memang mereka tidak optimal atau maksimal melakukan monitoring, jadi supaya efektif hadirlah polisi RW ini," ujarnya.

Dia melanjutkan, ribuan polisi RW yang bertugas monitoring seminggu sekali di masyarakat, diharapkan mampu mengidentifikasi masalah, salah satunya debt collector. "Kita akan lakukan penegakan premanisme dengan polisi RW ini, terutama yang berkedok debt collector itu," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya