Dito Mahendra Mangkir Lagi, KPK Singgung Upaya Jemput Paksa

Dito Mahendra usai diperiksa KPK
Sumber :
  • VIVA/Edwin Firdaus

VIVA Nasional – Dito Mahendra kembali mangkir dari panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sebagai saksi terkait dengan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) eks Sekertaris Mahkamah Agung (MA) Nurhadi. Ia diminta hadi ke penyidik KPK pada Kamis 6 April 2023, hari ini.

Komjen Setyo Budiyanto Terpilih jadi Ketua KPK, Yudi Purnomo: Ada Tugas Berat Memulihkan Kepercayaan Publik

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri, mengatakan bahwa Dito Mahendra tidak hadir dalam pemeriksaan hari ini sebagai saksi, dan telah mengirimkan surat kepada penyidik.

"Terkait agenda pemeriksaan saksi Mahendra Dito S, informasi yang kami terima, yang bersangkutan mengirimkan surat ke penyidik dan menyatakan tidak bisa hadir hari ini," ujar Ali Fikri kepada wartawan pada Kamis 6 April 2023.

DPR Telah Pilih Lima Dewas KPK Periode 2024-2029, Tumpak Hatorangan: Mudah-mudahan Lebih Baik

Kemudian, kata Ali, Dito Mahendra meminta penjadwalan ulang panggilan untuk melakukan pemeriksaan sebagai saksi.

KPK minta Dito bersikap kooperatif dalam menjalani proses pemeriksaan terkait dengan TPPU Nurhadi yang tengah diusut komisi.

Jadi Ketua KPK, Komjen Setyo Budiyanto Bakal Segera Lakukan Ini

"KPK mengingatkan yang bersangkutan komitmen dan kooperatif hadir pada jadwal pemanggilan tim penyidik yang suratnya segera disampaikan," kata Ali.

Sedianya, Dito Mahendra telah mangkir saat KPK melakukan pemanggilan awal pada pekan lalu. Ia memastikan jika Dito kembali tidak dapat hadir untuk menjalani proses pemeriksaan sebagai saksi, maka akan dijemput paksa.

"KPK juga dapat menjemput paksa terhadap saksi dimaksud bila kemudian kembali mangkir dari panggilan tim penyidik kpk," kata Ali.

Nadia Putri Darmawan, Siswi Beragama Kristen yang sekolah di Madrasah Islam.

Terpopuler: Siswi Kristen Sekolah di Madrasah Islam Dapat Bantuan, Rekam Jejak Ketua KPK Baru

Kisah Nadia, siswi Kristen yang mengenyam pendidikan di  sekolah Islam madrasah, menjadi salah satu berita yang ramai dibaca pembaca di laman News VIVA sepanjang kemarin.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024