Buka Peluang Usaha, Emak-emak di Sukabumi Diajari Buat Sabun Aromaterapi
- Istimewa
VIVA Nasional – Pemberdayaan ibu rumah tangga melalui pelatihan pembuatan kosmetik dapat mendorong wirausaha baru, guna meningkatkan pendapatan keluarga. Oleh karena itu, relawan Sandiaga Uno menginginkan masyarakat Sukabumi secara mandiri menciptakan peluang untuk membuka usaha semakin terbuka lebar.
Ketua Gerbong Pecinta Sandiuno Sukabumi, Evie Sofia mengatakan melalui pelatihan pembuatan sabun aromaterapi dapat menjadi usaha baru dalam meningkatkan perekonomian Desa Cicurug. Ia pun mengaku programnya dapat berhasil karena memiliki link untuk ekspor go Internasional.
"Kami dari Gerbong Pecinta Sandiuno Sukabumi melakukan pelatihan pembuatan sabun aromaterapi untuk meningkatkan skill dari para pelaku UMKM, ibu rumah tangga, dan juga milenial," kata Evie di Aula Serbaguna Desa Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, dikutip Sabtu, 18 Maret 2023.
"Mereka antusias mengikuti pemateri yang di mana kita mempunyai link untuk ekspor pembelinya dari Kanada dan India sudah ada, jadi kita manfaatkan kearifan lokal sabun aromaterapi berbahan dasar kelor, madu, kunyit, susu, dan strawberry," sambungnya.
Evie menjelaskan Sandiaga Uno figur yang fokus menyejahterakan rakyat Indonesia, terutama pelaku UMKM. Sehingga program yang digencarkan relawan sesuai dengan arahannya.Â
"Bang Sandi tokoh yang peduli terhadap UMKM dan penciptaan lapangan kerja, sehingga kami mendukung program beliau yang fokus berkarya. Dengan ini kita dampingi mereka sampai berhasil menjadi wirausahawan," jelas Evie.
Salah satu peserta Imas (41)Â antusias mengikuti pelatihan yang memiliki dampak besar bagi pelaku UMKM. Menurutnya setelah pelatihan ia akan mengembangkan potensinya di bidang kecantikan.Â
"Saya tertarik dengan pelatihan ini mempunyai usaha disambal dengan belajar membuat sabun dapat meningkatkan penghasilan, apalagi modalnya minim namun keuntungannya sangat tinggi," tutur Imas.
Seluruh peserta berharap dapat diberikan pelatihan-pelatihan lainnya. Imas pun menuturkan Sandiaga Uno dapat membawa pengaruh positif bagi kemajuan ekonomi Indonesia.
"Terima kasih kepada Sandiaga Uno dan Gerbong Pecinta Sandiuno harapannya semakin banyak pelaku UMKM mendapatkan seminar gratis sehingga tambahan pendapatan bagi kami, khususnya ibu rumah tangga. Semoga gerakan Pak sandi bisa menjadi pengaruh besar bagi Indonesia," pungkasnya.
Dalam kesempatan sama peserta disabilitas mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga Uno atas program bermanfaat.