Prakiraan Cuaca Hari Ini: BMKG Ingatkan Sejumlah Wilayah di Indonesia Berpotensi Hujan Lebat
Senin, 13 Maret 2023 - 07:07 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Jojon
VIVA Nasional – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan sejumlah wilayah di Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat yakni lebih dari 50 milimeter pada hari ini, Senin 13 Maret 2023.
Berdasarkan laman resmi BMKG yang dikutip Antara di Jakarta, Senin, potensi hujan lebat akan terjadi di Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
Hujan lebat ini juga berpotensi menerjang wilayah Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat Sulawesi Tengah,, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat dan Papua.
Baca Juga :
Polisi Tetapkan 4 Orang Jadi Tersangka Kasus Penganiayaan Anak yang Dituduh Curi Uang di Tangerang
Tak hanya itu, angin kencang berkecepatan 45 kilometer per jam pun berpotensi dialami beberapa wilayah itu seperti Aceh, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Selatan.
Baca Juga :
Dapat Hibah 5 Juta Blangko dari Kemendagri, Pemprov Jakarta Jamin Cetak KTP Kini Hanya 15 Menit
Beberapa wilayah pun diperkirakan mengalami hujan disertai kilat atau petir seperti Aceh, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
Selanjutnya juga terjadi di Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, Maluku dan Papua Barat.
Adanya hujan lebat disertai kilat dan angin kencang ini berpotensi menimbulkan banjir di sejumlah daerah yaitu Aceh, Sumatera Barat, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, dan Lampung.
Berikutnya turut terjadi di wilayah Banten, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku dan Papua.
“Siaga potensi banjir di wilayah Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Barat,” tegas BMKG. (Ant/Antara)
Masa Tenang Pilkada, Car Free Day di Sudirman-Thamrin Tidak Diberlakukan pada 24 November 2024
Dalam Peraturan KPU ditetapkan bahwa masa tenang berlangsung selama tiga hari mulai dari tanggal 24 hingga 26 November 2024.
VIVA.co.id
22 November 2024
Baca Juga :