Kapolri: 3 Warga Masih Hilang Akibat Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Kapolri meninjau dapur umum untuk bantu korban kebakaran depo pertamina Plumpang
Sumber :
  • dok Polri

VIVA Nasional – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, meninjau lokasi kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, di Koja, Jakarta Utara. Kebakaran hebat itu terjadi pada Jumat kemarin, 3 Maret 2023 malam. 

Sempat Terseret Kasus Ferdy Sambo, Budhi Herdi Kini Jadi Jenderal Bintang 1

Kata Jenderal Sigit, ada 3 orang yang masih dilaporkan hilang akibat peristiwa kebakaran Depo Pertamina Plumpang tersebut. Saat ini, pihak keluarga yang melaporkan kehilangan itu tengah menjalani pemeriksaan. 

Foto Udara Terkini Usai Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Guyonan Prabowo ke Panglima TNI: Pakai Pakaian Preman, Kelihatan Kayak Bankir

"Iya tadi dilaporkan masih ada 3, yang dilaporkan (hilang) di pos. Saat ini kita masih menunggu dalam pemeriksaan," kata Jenderal Sigit kepada wartawan, Sabtu, 4 Maret 2023.

Dia melanjutkan, pihaknya akan mendalami sejumlah saksi, ahli hingga masyarakat sekitar yang tinggal di sekitar Depo Pertamina Plumpang untuk mengetahui penyebab secara pasti kebakaran tersebut. 

Komjen Dedi Prasetyo Resmi Jabat Irwasum Polri, Komjen Chryshnanda Jadi Kalemdiklat

"Tim sedang bekerja, jari untuk mendalami tentunya kita akan menanyakan kepada saksi-saksi yang diperlukan apakah itu dari masyarakat, apakah itu dari depo, ahli dan sebagainya. Juga menjadi satu kesimpulan terkait dengan penyebab terjadinya kebakaran," jelasnya. 

Saat ini, penyidik tengah fokus untuk melakukan olah TKP di Depo Pertamina Plumpang. "Iya saat ini sedang olah TKP," sambung Sigit. 

Sebelumnya diberitakan, Depo Pertamina di kawasan Plumpang, Koja, Jakarta Utara, kebakaran hebat pada Jumat malam, 3 Maret 2023. Dugaan sementara, Depo Pertamina Plumpang terbakar akibat tersambar petir

"Informasi yang diterima, dugaan awal [akibat] tersambar petir," kata Kepala Seksi Operasi Pemadam Kebakaran Jakarta Utara Abdul Wahid saat dikonfirmasi wartawan pada Jumat malam. 

Sementara itu, korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, di Koja, Jakarta Utara kian bertambah. Terbaru, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo mengatakan jumlah korban hingga kini mencapai 16 orang. 

"Untuk yang saya terima data sejauh ini, sampai semalam kan 14. Hari ini tadi ada 15, sampai siang tadi ada 16," ujar Trunoyudo kepada wartawan di lokasi, Sabtu, 4 Maret 2023.

Meski begitu, Trunoyudo mengatakan pihaknya akan melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) terkait jumlah korban akibat kebakaran itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya