Viral! Jalan Macet 22 Jam, Gubernur Jambi Menyetop Aktivitas Truk Batu Bara

Jalan macet di ruas jalan nasional Sarolangun-Batanghari, Jambi
Sumber :
  • Tangkapan layar Instagram @terangmedia

VIVA Nasional – Gubernur Jambi Al Haris menyetop aktivitas truk pengangkut batu bara untuk melintas di jalan nasional. Kebijakan penyetopan itu dikeluarkan karena aktivitas truk pengangkutan batu bara membuat jalan macet sampai puluhan jam sehingga aktivitas ekonomi masyarakat lumpuh total.

Bahkan kabar jalan macet ini viral di media sosial. “Kemacetan 22 jam di Jambi: Ikan Mati, Sopir Tekor, dan Penumpang Ambulans meninggal,” tulis akun Instagram @terangmedia, Rabu (1/3).

Al Haris menyatakan pemerintah Provinsi Jambi mengambil langkah-langkah untuk kembali memulihkan aktivitas lalu lintas di ruas jalan nasional itu hingga normal kembali. Salah satunya dengan menyetop aktivitas angkutan batu bara hingga waktu yang tidak ditentukan.

Gubernur Jambi Al Haris

Photo :
  • VIVA/Syarifuddin Nasution

"Mencermati terjadinya kemacetan di ruas Jalan Nasional Sarolangun-Batanghari, khususnya wilayah Batanghari tadi malam sampai hari ini. Saya mengambil langkah-langkah, pertama kami menghimbau kepada seluruh pemegang IUP atau pengusaha tambang untuk sementara waktu tidak mengadakan angkutan dari mulut tambang sampai ke jalan atau ke ruas jalan nasional itu untuk tidak menambah kemacetan yang terjadi," ujar Al Haris, Rabu (1/3).

Al Haris juga menyebutkan, selama tidak adanya aktivitas angkutan batu bara, dirinya sudah menginstruksikan Dinas PUPR Provinsi Jambi dan Balai Jalan untuk memperbaiki jalan yang rusak di ruas jalan tersebut.

Kemacetan parah di Jambi akibat truk angkutan batubara dan CPO

Photo :
  • FB

Terkait kemacetan parah yang terjadi sejak Selasa kemarin, 28 Februari 2023 hingga hari Rabu, Gubernur Jambi Al Haris juga memohon maaf kepada masyarakat Jambi.

Hasil Uji Lab BBM Pertamax yang Viral Dituding Bikin Rusak Mobil

"Walau tidak sepenuhnya wewenang gubernur, karena izin batu bara bukan gubernur yang mengeluarkan, termasuk jalan nasional tidak ada kewenangan menutup jalan tersebut. Saya mohon maaf yang sebesarnya atas kejadian ini," terangnya.

Ayah Kandung Muncul Usai 20 Tahun Berpisah, Kisah Natasha Wilona Pernah Hidup Susah dan Tinggal di Gubuk Jadi Sorotan
Ayam goreng bawang putih

Resep Ayam Goreng Bawang Putih yang Viral di TikTok, Dijamin Gurih dan Lezat!

Untuk mencoba resep ayam goreng bawang putih ini, Anda hanya membutuhkan beberapa bahan sederhana yang bisa ditemukan di pasar atau supermarket terdekat.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024