Polisi: Satu Jasad Wanita Tewas Dicor Ditemukan Tanpa Busana

TKP rumah kontrakan di Bekasi Utara terkait penemuan jasad wanita dicor beton
Sumber :
  • VIVA/Dani

VIVA Kriminal – Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Hengki membongkar fakta baru terkait kasus pembunuhan dua perempuan yang jasadnya dicor di dalam rumah kontrakan di Harapan Mulya, Kota Bekasi. Kedua perempuan tersebut masing-masing berinisial HP dan YP.

Satu dari dua perempuan tersebut kata Hengki, ditemukan dalam kondisi tanpa mengenakan busana satupun. Kendati begitu, Hengki enggan membeberkan siapa sosok wanita yang ditemukan tanpa busana itu. 

"Satu orang tidak berbusana, tidak menggunakan pakaian dalam," kata Hengki kepada wartawan, Rabu, 1 Maret 2023.

Lebih jauh, Hengki mengatakan pihaknya tengah menunggu hasil autopsi resmi kedua jasad perempuan itu dari RS Polri. Termasuk untuk mengetahui ada tidaknya luka-luka di bagian tubuh kedua perempuan tersebut.

"Hasil autopsi kami masih menunggu secara resmi dari kedokteran forensik RS Sukanto (RS Polri)," ungkapnya.

Jasad wanita dicor di bekasi

Photo :
  • TvOneNews.com

Sebelumnya diberitakan, warga di kawasan Harapan Jaya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi digegerkan dengan penemuan dua orang jasad wanita di sebuah rumah kontrakan pada Senin, 27 Februari 2023 malam. Korban diduga tewas dan jasadnya dicor di dalam rumah kontrakan tersebut. 

Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Hengki membenarkan temuan jasad tersebut. Kata dia, pihaknya baru akan membongkar cor yang diduga menjadi tempat jasad tersebut dikubur.

"Iya benar (ada penemuan mayat), tapi kita masih melakukan penyelidikan karena hari ini kita pun mau bongkar yang diduga dikubur ini," kata Hengki saat dikonfirmasi wartawan, Selasa, 28 Februari 2023.

Dikatakan Hengki, temuan mayat ini bermula ketika pihaknya mendapatkan laporan orang hilang dari warga. Kemudian, pencarian dilakukan hingga akhirnya motor korban ditemukan di TKP. 

Polisi bersama warga lantas membuka rumah kontrakan tersebut dan menemukan jasad yang terkubur di dalam cor-coran. Diduga, jasad itu merupakan warga yang sempat dilaporkan hilang ke polisi.

Selain menemukan dua mayat perempuan itu, polisi rupanya juga turut menemukan seorang laki-laki berinisial P. Polisi menemukan P dengan kondisi tangan tersayat dan bersimbah darah.

"Ada seorang laki-laki yang kita jumpai tergeletak di dalam kamar, diduga menyayat tangan," tandasnya.

Pria berinisial P yang juga ditemukan tewas tersayat di TKP diduga menjadi pelaku pembunuhan ini. Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo mengatakan sejumlah barang bukti termasuk senjata tajam disita dari pria berinisial P ini.

"Terhadap salah satu orang, ini dengan dugaan sebagai pelaku yaitu didapatkannya alat bukti berupa satu buah tas warna cream, yang berisikan dua buah handphone, kemudian satu bilah senjata tajam atau badik beserta sarungnya. Kemudian satu bilah pisau,pisau daging di sini, dua buah handphone warna merah dan biru," kata Trunoyudo kepada wartawan, Rabu, 1 Maret 2023.

Sosok AKP Dadang Iskandar Pelaku Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berapa Hartanya

Sejauh ini, polisi belum dapat memastikan motif pembunuhan terhadap kedua wanita yang jasadnya dicor di dalam rumah tersebut. Kata Truno, motif tersebut tengah diselidiki penyidik.

Propam Polri Juga Turun Tangani Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ilustrasi penembakan.

Terpopuler: Detik-detik Tawuran Mencekam, Kronologi Polisi Tembak Polisi

Berita tentang kisah Nadia siswi Kristen yang bersekolah di Madrasah Tsanawiyah juga banyak menarik perhatian pembaca VIVA.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024