Mutasi Polri: Komjen Ahmad Dofiri Jadi Irwasum, Irjen Wahyu Widada Jabat Kabaintelkam

Ilustrasi Polri.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Nasional – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali melakukan mutasi dan rotasi jabatan di internalnya. Berdasarkan surat telegram Nomor:ST/498/II/KEP./2023 per tanggal 26 Februari 2023 yang ditandatangani oleh Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono atas nama Kapolri, sejumlah pati Polri mengalami pergantian.

Roy Suryo Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Akun Fufufafa

Dalam surat telegram itu, Irwasum Polri akan diisi oleh Komjen Ahmad Dofiri yang saat ini menjabat sebagai Kabaintelkam Polri. Komjen Agung Budi Maryoto yang sebelumnya Irwasum Polri akan memasuki masa pensiun. 

Kabaintelkam Polri Komjen Ahmad Dofiri

Photo :
  • ANTARA
Polri: Jenazah Tujuh Remaja di Kali Bekasi Tanpa Luka atau Patah

Sementara itu, posisi Kabaintelkam Polri ke depannya akan dijabat oleh Irjen Wahyu Widada, yang saat ini adalah As SDM Polri. 

Sebagai gantinya, As SDM Polri akan dijabat oleh Irjen Dedi Prasetyo yang saat ini menjabat Kadiv Humas Polri. Jabatan yang ditinggalkan Irjen Dedi akan dijabat oleh Brigjen Sandi Nugroho yang sebelumnya menjabat sebagai Karojianstra SSDM Polri.

Polri Masih Belum Tentukan Penyebab Kematian 7 Remaja yang Ditemukan di Kali Bekasi

Ketika dikonfirmasi, Irjen Dedi membenarkan perihal mutasi dan rotasi hal tersebut. “Mutasi hal yang alamiah dalam organisasi Polri, dalam rangka pergantian personel yang memasuki masa purna, sekalian untuk promosi, tour of area dan duty,” katanya.

Pelantikan pejabat utama Mabes Polri dan Kapolda (dok. Polri)

Kapolri Lantik Komjen Wahyu Jadi Astamarena dan Komjen Verdianto Sebagai Astamaops

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara pelantikan dan serah terima jabatan pejabat utama Mabes Polri dan para Kapolda, serta kenaikan pangkat pati Polri.

img_title
VIVA.co.id
29 September 2024