Mundur dari Wabup, Lucky Hakim akan Minta Maaf kepada Masyarakat dan Tokoh Indramayu

Lucky Hakim
Sumber :
  • Nuvola Gloria/VIVA

VIVA Nasional – Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim buka suara dan meminta maaf kepada warga dan tokoh masyarakat Indramayu usai bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Permintaan maaf tersebut terlihat dalam sebuah video yang dikirimkan kepada Ketua Lucky Hakim Center (LHC) Dadi Carmadi.

Dalam video berdurasi 58 detik itu, Lucky Hakim mengenakan pakaian batik yang digunakan setelah bertemu dengan Ridwan Kamil.

Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim

Photo :
  • Opi Riharjo

Isi dari video tersebut, Lucky Hakim meminta maaf karena dalam beberapa hari ini ia tidak bisa dihubungi oleh siapapun.

"Assalamuallaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, buat temen-temen LHC saya mau meminta maaf atas absensi saya dalam beberapa hari ini dalam berkomunikasi, karena Hp saya sempat mati, tapi tadi saya sudah komunikasi dengan Kang Dadi (Ketua LHC), Insya Allah LHC tetap semangat, tetap punya satu tujuan untuk masyarakat Indramayu khususnya untuk menjadi lebih baik," ucap Lucky Hakim.

Lanjut Lucky rencananya ia akan kembali ke Indramayu setelah menyelesaikan administrasi di Kemendagri dan Provinsi.

"Secara teknis nanti kita akan bertemu lagi, dalam waktu dekat ini saya akan kembali ke Indramayu setelah mengurus masalah administrasi di Kemendagri dan di Provinsi," terangnya.

Selain itu, diakhir video Lucky berencana akan menemui sejumlah tokoh dan masyarakat Indramayu, terkait dengan pengunduran dirinya sebagai Wakil Bupati Indramayu.

"Salam hormat buat semuanya, salam hormat buat teman-teman, dan tentu saya pribadi akan door to door untuk meminta maaf kepada beberapa tokoh dan masyarakat secara umum terkait masalah ini," jelasnya.

Diketahui, sebelumnya Lucky Hakim bertemu dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di Jakarta, untuk membahas terkait pengunduran dirinya sebagai Wabup Indramayu. 

Pertemuan tersebut disampaikan oleh Ridwan Kamil melalui unggahan video yang diupload di media sosial (medsos) Instagram milik Ridwan Kamil, Senin (20/2).

Dalam unggahan video yang berdurasi 36 detik tersebut terlihat Ridwan Kamil berdampingan dengan Lucky Hakim. Isi dari video itu, Ridwan Kamil memberitahukan kepada masyarakat bahwa ia baru saja bertemu dengan Lucky Hakim.

Ridwan Kamil dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

"Ya, Assalamuallaikum Warahmatullahi Wabarakatuh warga Indonesia, warga Jawa Barat, warga Indramayu, saya baru bertemu dengan Kang Lucky Hakim membahas permasalahan yang terjadi disana (Indramayu), setelah mendengar dan menyimak dengan seksama, Insya Allah sebagai Gubernur pembina daerah, saya akan mencarikan solusi-solusinya yang mudah-mudahan solusi ini menjadi sebuah ending yang baik," jelang Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil.

Pramono-Rano Menang Satu Putaran, Faktor PKS Kalah di Basis Massanya

Pada lanjutan video tersebut, Kang Emil akan meng-update perkembangan dari pengunduran dirinya Lucky Hakim.

"Gimana-gimananya nanti pasti di-update lagi, dikabarin lagi, terima kasih, hatur nuhun, tetap doakan Indramayu dan Jawa Barat tetap juara," terangnya.

Unggul 68,15 Persen Suara, Lucky Hakim-Syaefudin Deklarasi Kemenangan di Pilbup Indramayu 2024

Sementara itu, Dadi Carmadi, Ketua Lucky Hakim Center (LHC) membenarkan keputusan yang disampaikan di media sosial terkait pengunduran diri Lucky Hakim sebagai orang nomor dua di Indramayu,  bahkan Lucky Hakim, Senin kemarin dipanggil Gubernur Jawa Barat dan berdialog dengan Ridwan Kamil dan akan dipertemukan oleh gubernur dengan bupati Indramayu Nina Agustina.

"Saya mendapat kabar dari pak Lucky pasca pertemuan dengan pak Ridwan Kamil di Jakarta, beliau banyak membicarakan tentang rencana pemanggilan beliau," papar Dadi.

Quick Count Unggul, Lucky Hakim: Tidak Menggunakan Money Politics

Lanjut Dadi, yang dibahas salah satunya tentu tentang surat yang beredar bahwa pak Lucky Hakim wakil bupati Indramayu mengundurkan diri.

"Dalam hal itu pak RK mempertanyakan langsung ke beliau, tentang rencana mundurnya, Lucky mundur bukan karena tidak difasilitasi, tapi malu akan janji-janji politik beliau yang belum terealisasi," tegas Dadi.

Terang Dadi, kesimpulan dari pertemuan itu,  RK berencana akan mempertemukan bupati dan wakil bupati Indramayu dalam waktu dekat.

"Melalui telepon beliau sampaikan ke saya bahwa diminta kembali Pak Lucki Hakim agar tidak melepas jabatannya sebagai Wakil Bupati Indramayu. Mungkin saja kalau janji politik dipenuhi Pak Lucky akan bersedia kembali menjadi wakil bupati," ujar Dadi. (Opi Riharjo)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya