SAM Air Tergelincir di Puncak Papua

SAM Air tergelincir di Papua
Sumber :
  • ANTARA

VIVA Nasional – Pesawat milik SAM Air tergelincir saat mendarat di lapangan terbang Beoga di Kabupaten Puncak, Provinsi Papua, pada Senin sekitar pukul 07.30 WIT menurut pengelola bandara.

Pilkada Puncak Jaya Ricuh, Massa Pendukung Paslon Saling Panah-40 Rumah Dibakar

Kepala Unit Pengelola Bandar Udara Aminggaru Ilaga Herman Sujito kepada ANTARA mengatakan bahwa dia belum menerima laporan lengkap mengenai kecelakaan yang terjadi pada pesawat yang terbang dari Timika ke Beoga tersebut.

SAM Air tergelincir di Papua

Photo :
  • ANTARA
Jelang Nataru, Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat 10% di Semua Bandara

Namun, dia mengatakan bahwa kecelakaan tersebut tidak sampai menimbulkan korban. 

Sebelumnya, pesawat Rimbun Air PK-OTY juga pernah tergelincir di Bandara Udara Moenamani Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah pada 23 Desember sekitar pukul 13.37 WIT. 

Lewat Pesawat Karya Anak Bangsa, Ansar Ahmad Ingin Wujudkan Konektivitas Daerah Terpencil di Kepri

"Benar siang tadi terjadi kasus tergelincir pesawat jenis Rimbun Air PK - OTY yang akan mendarat di bandara udara Moenamani dari  Badara Udara Timika," kata Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal, Jumat, 23 Desember 2022. 

Pesawat Dimonim Air PK-HVL Tergelincir (Ilustrasi)

Photo :
  • Polda Papua

Kamal mengatakan Polres Dogiyai sudah menangani kasus tergelincirnya pesawat Rimbun Air PK-OTy di Bandara Udara Moenamani Kabupaten Dogiyai. Dijelaskan, bahwa pesawat gagal mendarat dengan mulus sehingga tergelincir keluar landasan. 

Diduga faktor cuaca angin yang sangat kencang mengakibatkan pesawat kehilangan kendali dan akhirnya menabrak pembatas runway. Pesawat Rimbun Air tergelincir di Bandara Moenamani, Dogiyai, Papua Tengah.

Mendapat laporan bahwa terdapat pesawat yang tergelincir, anggota gabungan langsung menuju ke pesawat untuk melakukan evakuasi  pilot maupun penumpang di pesawat. 

"Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian tersebut.  Saat ini masih dilakukan evakuasi badan pesawat dan masih dilakukan penyidikan terkait dengan kejadian tersebut," ungkap Kamal.

Kapolres Mamberamo Tengah AKBP Rahman terkena panah (dok Polda Papua)

Pilkada Mamberamo Tengah Ricuh, Kapolres Rahangnya Kena Panah

Polres Mamberamo Tengah Polda Papua menangani kasus anarkis yang dilakukan massa pendukung Calon Wakil Bupati Nomor urut 2 (dua), Itaman Thago.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024