Jokowi Dinilai Sejahterakan Masyarakat Kepulauan Lewat Pembangunan Tol Laut

Armada tol laut Pelni
Sumber :
  • Dokumentasi Pelni.

VIVA Nasional – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai mampu menyejahterakan masyarakat di wilayah kepulauan melalui tol laut. Tol laut disebut sebagai bukti keberpihakan orang nomor satu di Indonesia tersebut pada masyarakat kepulauan.

Soal Hasil Survei Pilkada Jawa Tengah, Ini Respons Jokowi

Praktisi Sosial Politik Maluku, Faisal Yahya berharap pembangunan tol makin masif dilakukan. Pasalnya, tol laut yang dibangun Jokowi saat ini terbukti mampu mendongkrak ekonomi masyarakat.

“Ke depan kita berharap prospek pembangunan ini makin dimasifkan dan ditingkatkan dari pembangunan apa yang sudah diagendakan Pak Jokowi. Sebab pembangunan ini mendorong kesejahteraan masyarakat di kepulauan, khususnya Maluku,” ujar Faisal di Universitas Pattimura.

Jokowi Wedangan Bareng Respati-Astrid, Fix Dukung Lawan PDIP di Pilwakot Solo!

Selain itu, pembangunan tol laut juga mampu memudahkan mobilisasi masyarakat antar pulau. Sehingga tol laut dinilai sangat dibutuhkan masyarakat, khususnya di wilayah kepulauan.

Bela Jokowi, Rampai Nusantara Sebut Tuntutan Massa Aksi 411 Tak Masuk Akal

“Pembangunan tol laut mempermudah akses di Maluku yang berorientasi prospek pengembangan maritim dan kepulauan. Sangat bermanfaat bagi masyarakat,” tuturnya.

Tol Laut.

Photo :
  • ANTARA/Amirullah.

Faisal mengapresiasi komitmen Jokowi terkait pemerataan pembangunan. Di mana pemerataan pembangunan hingga menyentuh wilayah kepulauan sangat masif dilakukan oleh pemerintahan Jokowi.

“Pada prinsipnya kita memberikan apresiasi atas agenda yang telah dilaksanakan Pak Jokowi di tengah hampir selesai masa jabatannya. Pembangunan daerah telah terlaksana sehingga mewujudkan pemerataan,” pungkasnya.

Plt. Kepala Badan Pusat Statistik, Amalia Adininggar Widyasanti

Warisan Terakhir Jokowi ke Prabowo, Ekonomi Indonesia Kuartal III-2024 Tumbuh 4,95 Persen

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III-2024 tumbuh sebesar 4,95 persen secara tahunan atau year on year (yoy).

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024