Ibu Bharada E: Kami Berharap yang Terbaik dari Tuhan

Ibunda Bharada E
Sumber :
  • ANTARA/Putu Indah Savitri

VIVA Nasional – Kedua orang tua Richard Eliezer alias Bharada E hadir perdana di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Jakarta Selantan (PN Jaksel) pada Kamis, 5 Januari 2023 untuk memberi dukungan langsung kepada putranya. 

Kasus Korupsi Timah, Saksi Ahli: Kerugian Negara Belum Jelas tapi Ekonomi Babel Sudah Hancur

Ayah Bharada E, Junus Lumiu, mengenakan kemeja berwarna coklat dengan celana panjang. Sementara ibu Bharada E, Rynecke Alma Pudihang memakai kemeja berwarna kuning. Mereka telah berada di ruang sidang sekitar pukul 09.40 WIB.

Kedua orang tua Bharada E turut didampingi pihak dari Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK). Lalu, Bharada E memasuki ruang siding sekitar pukul 09.55 WIB.

Jaksa Pilih Tidak Ajukan Pertanyaan saat Hakim Hadirkan Tom Lembong di Sidang Praperadilan

Momen Bharada E menangis dipeluk ibunya

Photo :
  • VIVA / Rahmat Fatahillah Ilham

Awalnya, Bharada E berpelukan dengan sang ibu, kemudian dilanjut dengan sang ayah. Penasihat hukum Bharada E, Ronny Talapessy terlihat berdiri di belakang kliennya. Momen yang terjadi sebelum persidangan dimulai itu pun disaksikan para pendukung Bharada E di ruang sidang utama.

Tom Lembong Akan Dihadirkan di Sidang Praperadilan, Jaksa: Tak Ada Keharusan Tersangka Hadir

Ibu Bharada E, yakni Rynecke Alma Pudihang menyampaikan hal tak terduga ketika selesai menyaksikan persidangan anaknya tersebut. Dia mengaku tidak berharap apa pun atas putusan pengadilan terkait peristiwa yang menimpa anaknya Bharada E. 

“Tidak bisa mengharapkan apa-apa yang berlebihan. Kami selalu mengharapkan yang terbaik dari Tuhan,” ungkap Rynecke di PN Selatan, Kamis 6 Januari 2023 dilansir dari tvOnenws.com. 

Bharada E, Sidang Lanjutan Saksi-Saksi

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Rynecke mengatakan, sebagai orang tua dirinya hanya mengikuti kehendak Tuhan atas putusan nanti. Dia menegaskan bersama ayah Bharada E bahwa keluarga akan sangat menghormati putusan sidang tersebut. 

“Yang Tuhan berikan apa nanti hasilnya, itu yang terbaik. Itu harapan dari kami berdua sebagai orang tua,” jelasnya. 

Selain itu, Rynecke juga mengucapkan belasungkawa tehadap peristiwa yang menewaskan Brigadir J alias Yosua Hutabarat. 
Kata ibunda Bharada E, dia sudah menemui keluarga Yosua untuk mengucapkan duka cita secara langsung. 

“Keluarga khususnya dari awal kejadian sampai saat ini, kami masih merasakan apa yang dirasakan oleh keluarga Almarhum Yoshua. Kami bersyukur kepada Tuhan karena sudah dipertemukan dua keluarga dan kami sangat-sangat berduka cita kepada keluarga besar Bang Yoshua,” terangnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya