Di Lirboyo Kediri, Boy Rafli Ingatkan Peran Santri di Tengah Kemajemukan RI

Kepala BNPT Boy Rafli Amar.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Nasional - Kalangan santri punya peran penting di tengah kemajemukan masyarakat RI. Santri diharapkan jadi penguat pondasi dalam menjaga keutuhan NKRI.

Terpopuler: Santri di Boyolali Dibakar Hidup-hidup, Kompol Syarifah Dimutasi

Demikian disampaikan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komisaris Jenderal Pol Boy Rafli Amar saat kuliah umum bertajuk 'Upaya Pesantren dalam Mencegah Ideologi Transnasional di Indonesia' di Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri, Jawa Timur, pada Selasa, 29 November 2022.

Boy mengatakan para santri mesti punya komitmen cinta tanah air yang tinggi. Selain itu, bisa jadi pelopor semangat kebangsaan di seluruh Indonesia. 

Pria Pembakar Santri di Boyolali Jadi Tersangka, Terancam 15 Tahun Penjara

"Dengan komitmen cinta tanah air yang tinggi, mahasantri Lirboyo dapat menjadi pelopor semangat kebangsaan di negeri ini," kata Boy, dalam keterangannya. 

Kepala BNPT Boy Rafli Amar.

Photo :
  • Istimewa
Santri di Boyolali Dibakar Hidup-hidup Tamu Ponpes Gara-gara Dituduh Curi HP

 

Dia bilang, sebagai generasi penerus bangsa, santri mesti memahami sekaligus memiliki karakter nasionalisme, toleransi, dan cinta perdamaian dalam rangka menjaga rasa persatuan RI dari sabang hingga merauke. Menurut dia, santri yang masuk bagian generasi muda akan jadi pemimpin RI di masa datang.

"Harus yakin dengan nilai-nilai keindonesiaan kita. Menjadi santri bukan hanya untuk diri sendiri saja tapi bagaimana dapat dipersembahkan bagi bangsa Indonesia," tutur eks Kapolda Banten tersebut.

Pun, dia juga mengingatkan agar santri Lirboyo bisa mengamalkan nilai Islam Rahmatan Lil Alamin dengan konsep Hubbul Wathon Minal Iman di tengah kemajemukan masyarakat RI. Dengan demikian, santri bisa jadi salah satu perekat pondasi kuat dalam menjaga NKRI.

Dia menekankan intoleransi dari luar jangan sampai merusak dasar pola pikir santri. 

"Kita bersyukur pondasi agama yang diajarkan dalam islam Rahmatan Lil Alamin dengan prinsip Hubbul Wathon Minal Iman membuat kecintaan dengan Indonesia tidak dapat tergoyahkan di tengah serangan virus intoleransi, radikalisme yang menyerang mindset anak muda," ujar Boy.

Sementara, pimpinan Ponpes Lirboyo Kediri KH Athoillah Sholahuddin berharap seluruh santri Lirboyo dapat memiliki ilmu yang bermanfaat dan berperan aktif dalam menjaga persatuan serta kesatuan bangsa. "Mari kita semua bersama-sama dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa," tutur Athoillah.


 

Pegawai menghitung uang di Kantor Cabang Digital Bank Syariah Indonesia (BSI).

Gelar TWB 2024 di 8 Kota, BSI Dorong Santri UMKM Naik Kelas Genjot Inovasi

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) merangkul lebih banyak wirausahawan muda setempat menjadi peserta Talenta Wirausaha BSI (TWB) 2024.

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024