Ridwan Kamil Kasih Nama Unik ke Bayi yang Lahir Pasca Gempa Cianjur

Ridwan Kamil beri nama pada bayi yang baru lahir pasca gempa Cianjur
Sumber :
  • Instagram @ridwankamil

VIVA Nasional – Gempa baru saja melanda Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Senin, 21 November 2022 kemarin. Akibat gempa yang mengguncang, banyak bangunan dan rumah yang roboh dan hancur sehingga masyarakat mengungsi di tenda pengungsian. 

Sindiran PDIP ke Riza Patria: Pelanggaran itu Diproses Hukum, bukan Disayembarakan

Sejak hari pertama bencana gempa terjadi, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil langsung turun bekerja di lapangan agar pertolongan dan bantuan dapat tersalurkan. Namun, ada satu momen menarik yang dilakukan Ridwan Kamil saat bekerja di langsung di lokasi bencana. 

Ridwan Kamil beri nama pada bayi yang baru lahir pasca gempa Cianjur

Photo :
  • Instagram @ridwankamil
Kubu RK Bantah Kirim Karangan Bunga ke Pramono-Rano: Bisa Jadi Rano Karno

Ridwan Kamil atau yang biasa disapa Kang Emil itu memberikan nama kepada bayi perempuan yang baru saja lahir di tenda pengungsian. Di balik bencana yang tengah melanda dan memakan banyak korban jiwa, Sang Pencipta tetap memberikan rahmat-Nya dengan bayi yang lahir ke dunia. 

Seorang ibu bernama Dewi yang melahirkan bayi tersebut menjadi korban bencana saat sedang hamil besar. Sehingga dirinya terpaksa harus melahirkan di tenda pengungsian dengan dibantu oleh para bidan. 

Pramono-Rano Klaim Menang 1 Putaran, RK: Tunggu Hasil Resmi, Jika Sudah Final Kita Terima

Momen tersebut diabadikan melalui video yang direkam dan diunggah oleh Ridwan Kamil di akun Instagramnya. Dalam video, Gubernur Jawa Barat itu tengah mengunjungi tenda pengungsian bagi para korban bencana gempa di Cianjur. 

Gempita Sholehah Kamil, bayi yang diberi nama oleh Ridwan Kamil

Photo :
  • Instagram @ridwankamil

Suami Atalia Praratya itu kemudian mendatangi seorang ibu yang baru saja melahirkan bayinya yang berjenis kelamin perempuan di dalam tenda pengungsian pada Selasa, 22 November 2022. Lantas, Ridwan Kamil pun diminta oleh ibu tersebut untuk memberikan nama pada bayi perempuannya. Kang Emil pun memberikan nama bayi perempuan tersebut ‘Gempita Sholehah Kamil’.

“GEMPITA SHALIHAH KAMIL, Itu nama yang saya berikan untuk bayi perempuan yang jam 19.00 tadi lahir di tenda pengungsian. Kebetulan ibunya, Ibu Dewi, meminta saya memberikan nama,” tulisnya dalam keterangan unggahannya di Instagram @ridwankamil yang dikutip VIVA pada Rabu, 23 November 2022. 

Nama yang diberikannya tidak sembarangan, melainkan memiliki arti dan makna yang telah ia siapkan. Kang Emil memberikan nama tersebut kepada sang bayi karena terlahir di peristiwa gempa dan didoakan menjadi anak yang shalihah dan mendapatkan nama belakang dirinya lantaran ia ikut andil dalam pemberian nama tersebut. 

“Gempita, karena lahir saat gempa

Shalihah, doa agar menjadi insan yang shalihah.

Kamil, artinya agar menjadi manusia yang paripurna,” jelasnya. 

Presiden RI ke-7 Jokowi bertemu dengan cagub Jakarta nomor urut 01 Ridwan Kamil

Respon Jokowi Soal Ridwan Kamil Kalah dengan Pramono Versi Quick Count Sementara

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 3, Anung-Rano Karno unggul dari dua pasangan calon lainnya berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count sementara.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024