Prakiraan Cuaca Hari Ini, Selasa 8 November 2022 di 33 Kota Besar di Indonesia

Ilustrasi Prakiraan Cuaca.
Sumber :
  • Antara/ Adnan

VIVA Nasional – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah Indonesia hujan ringan pada Selasa siang 8 November 2022.

Daftar Daerah di Indonesia yang Bakal Diguyur Hujan Hari Ini

Kota besar yang diperkirakan hujan ringan yakni Denpasar, Jakarta Pusat, Jambi, Semarang, Pontianak, Banjarmasin, Palangka Raya, Tanjung Pinang, Ternate, Mamuju, Makassar, Kendari, Manado, dan Medan.

Kota besar lainnya yang diperkirakan hujan sedang yakni Serang, Yogyakarta, Bandung, dan Bandar Lampung. Kota besar yang diperkirakan hujan lebat yakni Gorontalo. Sementara Pangkal Pinang, Ambon, Mataram, dan Palembang diperkirakan hujan petir.

Ancaman Water Hammer Hantui Para Pemotor yang Suka Terobos Banjir

Kota besar yang diperkirakan berawan yakni Banda Aceh, Surabaya, Tarakan, Kupang,dan Jayapura. Sementara, Bengkulu diperkirakan berawan tebal. Kota Padang, Samarinda, Manokwari, Pekanbaru diperkirakan cerah berawan.

Pada malam harinya, sebagian besar kota di Indonesia diperkirakan berawan yakni Serang, Jambi, Pontianak, Tarakan, Pangkal Pinang, Ambon, Ternate, Kupang, Manokwari, Makassar, Kendari dan Palembang. (Ant/Antara) 

Prakiraan Cuaca Sebagian Kota di Jawa: Jakarta hingga Bandung Berpotensi Hujan Petir
Ilustrasi/Cuaca berawan yang menyelimuti sejumlah wilayah di Jakarta

Biar Tak Hujan saat ke TPS, Pemprov Jakarta Siapkan Rekayasa Cuaca di Hari Pilkada

Rekayasa cuaca akan menjadi bagian penting dalam mitigasi risiko cuaca ekstrem yang dapat mengganggu mobilitas masyarakat menuju tempat pemungutan suara (TPS).

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024