Irjen Teddy Minahasa Diduga Jual Sabu 5 Kg ke Mami Linda

Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa
Sumber :
  • VIVA/Andri Mardiansyah

VIVA Nasional – Kapolda Sumatera Barat yang dimutasi ke Kapolda Jawa Timur Irjen Teddy Minahasa dikabarkan ditangkap Propam Polri terkait kasus narkoba. Saat ini Teddy masih dalam pemeriksaan poliri. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akana mengungkap kasus tersebut Jumat sore ini.

4 Polisi Termasuk Kapolsek Cinangka Diperiksa Propam Buntut Kasus Bos Rental Mobil Tewas Ditembak

Menurut informasi dari sumber tvOnenews yang dikutip VIVA, barang bukti yang dijual mantan tangan kanan Wapres Jusuf Kalla itu berupa 5 kilogram narkoba jenis sabu.

Irjen Teddy Minahasa

Photo :
  • tribratanews.sumbar
Bayi Korban Jual Beli di Kota Batu Kini Dalam Kondisi Sehat, Diserahkan ke Dinsos

Teddy Minahasa, menurut sumber Kepolisian, menjual barang bukti sabu itu ke seorang mami dengan bantuan seorang perwira menengah yang berpangkat AKBP. Masih kata sumber, Mami Linda merupakan pengusaha diskotek Jakarta. 

Teddy Minahasa diketahui ditangkap oleh tim gabungan Propam, Direkorat Narkoba Polda Metro Jaya dan Mabes Polri. 

Polisi Tangkap 6 Tersangka Jual Beli Bayi dengan Keuntungan Rp19 Juta

Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa

Photo :
  • VIVA/Andri Mardiansyah

Sebelumnya, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Teddy Minahasa dikabarkan ditangkap Propam terkait dugaan penyalahgunaan narkotika. Rumor tersebut juga didengar  Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni.  

"Sementara diduga benar. Kalau ngga salah narkoba," kata Sahroni saat dikonfirmasi awak media, Jumat, 14 Oktober 2022. 

Teddy Minahasa diketahui belum lama ini diangkat sebagai Kapolda Jatim berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2134 IX/KEP/2022. Posisi Kapolda Jatim sebelumnya diduduki Irjen Nico Afinta. 

Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa

Photo :
  • VIVA/Andri Mardiansyah

Senada Sahroni, Anggota Komisi III DPR Fraksi Partai Gerindra Habiburokhman juga mendengar kabar penangkapan Irjen Teddy. Namun dia belum mendapatkan kabar rincinya. 

Polisi paling tajir

Dikutip VIVA, Jumat, 14 Oktober 2022, dari laman elhkpn.kpk.go.id menyebutkan bahwa Irjen Teddy memiliki harta mencapai Rp 29.974.417.203, atau sekitar Rp 29,97 Miliar. Total harta itu dilaporkan Teddy pada Maret 2022 saat masih menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat. Dalam e-LHKPN, Teddy disebutkan memiliki 53 bidang tanah dan bangunan seharga Rp 25.813.200.000. Puluhan tanah dan bangunan itu tersebar di Pandeglang, Pasuruan, Pesawaran, dan Malang.

Kemudian, Teddy juga melaporkan memiliki harta bergerak berupa empat kendaraan. Keempat kendaraan itu di antaranya, Mobil Jeep Wrangler tahun 2016 senilai Rp 750 juta. Kemudian Toyota FJ 55 tahun 1970 senilai Rp 75 juta, Toyota Land Cruiser HDJ 80R tahun 1996 senilai Rp 600 juta, dan Motor Harley Davidson Solo 2014 senilai Rp 650 juta. 

Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa saat merilis kasus narkoba di Bukittinggi

Photo :
  • Tribrata News

Harta bergerak lainnya yang dimiliki oleh Teddy yakni sejumlah Rp 500 juta dan surat berharga senilai Rp 62.500.000. Sedangkan Kas dan setara kas lainnya sebesar Rp 1.523.717.203. Teddy tak tercatat memiliki utang. Jadi total harta kekayaannya mencapai Rp 29.974.417.203.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya