INFOGRAFIK: Waspada dan Antisipasi Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

Waspada cuaca ekstrem
Sumber :

VIVA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hampir seluruh wilayah Indonesia masih akan mengalami cuaca ekstrem sampai sepekan ke depan. Masyarakat diminta waspada dan pihak terkait harus terus melakukan antisipasi.

Biar Tak Hujan saat ke TPS, Pemprov Jakarta Siapkan Rekayasa Cuaca di Hari Pilkada

Dalam siaran persnya, Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, menyebut wilayah Indonesia masih berpotensi terjadi peningkatan cuaca ekstrem pada 9-15 Oktober 2022. Hal ini ditandai dengan hujan lebat disertai kilat dan angin.

Yang harus sangat diwaspadai yakni kemungkinan adanya bencana hidrometeorologi (banjir, longsor, angin kencang/puting beliung dan gelombang tinggi). Untuk itu, selain meminta masyarakat waspada, BMKG juga meminta pihak-pihak terkait melakukan persiapan atau antisipasi menghadapi potensi cuaca ekstrem. Salah satunya yakni memastikan kapasitas infrastruktur dan sistem tata kelola sumber daya air siap untuk mengantisipasi peningkatan curah hujan.

Berencana Liburan di Labuan Bajo Jelang Nataru, BMKG Keluarkan Imbauan Waspada Cuaca Ekstrem

Masih ada beberapa hal lagi yang harus diantisipasi dalam menghadapi cuaca ekstrem ini. Masyarakat yang dalam situasi dan kondisi darurat juga bisa terus menyimak informasi cuaca dari BMKG di akun media sosial, serta menghubungi Call Center 196 BMKG.

Informasi selengkapnya bisa disimak dalam Infografik di bawah ini.

Daftar Daerah di Indonesia yang Bakal Diguyur Hujan Hari Ini
Ilustrasi hujan.

BMKG Prediksi Hujan di Banyak Wilayah pada Hari Pilkada Serentak

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan dengan berbagai intensitas akan melanda sebagian besar wilayah Indonesia pada hari Pilkada serentak

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024