Jokowi Blusukan Tengah Malam, Netizen: Siapa Sih Ketuk-ketuk Pintu?

Malam Hari Jokowi Belusukan ke Rumah Warga di Baubau
Sumber :
  • Twitter: MurtadhaOne

VIVA Nasional – Saat kunjungan kerja ke Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan blusukan ke rumah-rumah warga di Kelurahan Batulo, Senin 26 September 2022 malam. Dalam kesempatan itu Jokowi juga membagikan bantuan sembako dan uang tunai.

Kabar tersebut diketahui melalui unggahan salah satu akun Twitter MurtadhaOne pada Senin, 27 September 2022. Akun tersebut membagikan video ketika Jokowi mengetuk pintu rumah warga. “Siapa sih senin malam ketuk-ketuk pintu? Wahh ternyata pak presiden Jokowi” tulis akun tersebut.

Warga Baubau antusias sambut kedatangan Presiden Jokowi

Photo :
  • Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden

Melalui unggahan itu juga terlihat, Jokowi sempat masuk ke rumah beberapa warga untuk melihat kondisi rumah. Kemudian, Jokowi juga terlihat berbincang dan memberikan motivasi kepada warga yang ditemui untuk selalu semangat.

Beberapa warga juga terlihat menangis haru ketika ayah dari Wali Kota Solo itu masuk ke rumahnya. Warga mengaku kaget lantaran sebelumnya tidak mengetahui Jokowi akan blusukan ke daerahnya bakan sampai masuk ke rumah mereka.

Sebelumnya diberitakan, Jokowi mendarat di Bandar Udara Internasional Haluoleo, Kabupaten Konawe Selatan pada Senin 26 September 2022. Dari situ, Presiden kemudian lepas landas menuju Bandar Udara Betoambari, Kota Baubau.

Pada saat Presiden Jokowi tiba, masyarakat Baubau sudah menunggu di depan Bandara Betoambari. Sepanjang perjalanan menuju hotel tempat Jokowi menginap, masyarakat berdiri di sisi jalan untuk menyambut kedatangannya.

Sesi Ketiga KTT G20, Presiden Prabowo Bicara soal Kemiskinan hingga Kelaparan

Hari kedua kunjungan, Selasa 27 September 2022, Jokowi akan menyapa masyarakat di tiga kota, yakni Kota Baubau, Kota Buton dan Buton Selatan. Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono mengungkapkan, kegiatan Presiden Jokowi hari ini mulai dari mengunjungi pasar, Kantor Pos dan Jokowi juga dijadwalkan akan mendapat Gelar Penganugerahan Kesultanan Buton.

Heru menambahkan, Presiden Jokowi akan meninjau pembagian bantuan sosial secara langsung di sejumlah Kantor Pos di Sulawesi Tenggara. Selain itu, Jokowi juga menyempatkan diri untuk meninjau Pabrik Aspal di Kabupaten Buton Selatan

Prabowo dan Jokowi Dukung RK di Pilgub Jakarta, Oso: Yang Tentukan Rakyat, Bukan Pejabat
Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) dan cagub Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil di TMII, Jakarta Timur, Rabu, 20 November 2024 (sumber: Tim Media RK-Suswono)

Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil Disebut Lebih Kuat daripada Anies ke Pramono

Anies Baswedan, Gubernur Jakarta 2017-2022 memutuskan mendukung cagub Pramono Anung di Pilkada Jakarta 2024. Apakah Anak Abah, pendukung Anies, akan ikut pilihan tesebut?

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024