Namanya Ada di Grafis Konsorsium 303, Irjen Panca: Kerja Terus

Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak.
Sumber :
  • VIVA/B.S. Putra (Medan)

VIVA Nasional – Kasus pembunuhan Brigadir J dengan dalang pelaku mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo menyeret sejumlah masalah baru. Salah satunya terkuak adanya isu konsorsium 303 kaisar Sambo. Tak hanya Sambo, isu tersebut menyeret sejumlah jenderal polri di antaranya Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak.

Perwira Polisi Pukul Jurnalis TV, Kapolda Gorontalo Minta Maaf: Saya yang Tanggungjawab

Menyikapi hal itu, Gubernur Sumut, Edy Rahyamadi menyakini bahwa Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak tidak terlibat grafik konsorsium 303.

"Saya yakin, tidak itu," sebut Gubernur Edy wartawan di depan Aula Tengku Rizal Nurdi, rumah dinas Gubernur Sumut, di jalan Sudirman, Kota Medan, Senin pagi, 22 Agustus 2022.

4.248 Napi di Sumut Peroleh Remisi Natal 2024, 46 Orang Langsung Bebas

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahyamadi dan Kapolda Sumut Irjen Panca

Photo :
  • VIVA / B.S Putra (Medan)

Sementara itu, Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak mengatakan tidak mau ambil pusing soal grafik konsorsium 303 yang mencatut namanya. Karena, ia memastikan dirinya tidak menerima uang dari hasil bisnis gelap judi tersebut.

Penampakan Kapolda Kalsel Terjun ke Lapangan Demi Perayaan Natal di 255 Gereja Berjalan Aman

"Kau lihat, apa kau rasakan (wartawan)?.Saya tidak tahu," sebut Panca saat dikonfirmasi wartawan di depan Aula Tengku Rizal Nurdi, rumah dinas Gubernur Sumut, di jalan Sudirman, Kota Medan, Senin pagi, 22 Agustus 2022.

Jenderal Bintang dua itu, mengungkapkan pihaknya tengah fokus memberantas judi di Sumatera Utara. Sehingga tidak pengaruh dengan grafik konsorsium 303.

Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak.

Photo :
  • VIVA.co.id/ B.S. Putra (Medan)

"Kerja terus (berantas judi di Sumut), Kau tanya diri mu (wartawan)," tutur Panca mendampingi Gubernur Sumut, Edy Rahyamadi.

Berantas Judi

Sebelumnya, Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak terus berkomitmen untuk memberantas segala bentuk judi di Provinsi Sumut ini. Judi kelas teri hingga judi kelas kakap sudah berhasil disikat Polda Sumut bersama jajaran.

Panca mengungkapkan bahwa kurun waktu dua pekan berhasil mengungkap 60 kasus judi hingga judi beromset Rp 1 miliar di Perumahan elit Cemara Asri, Kabupaten Deli Serdang berhasil dibongkar. Orang nomor satu di Polda Sumut itu, langsung turun memimpin penggrebekan lokasi jadi online tersebut.

“Ada 60 kasus (diungkap), ada 65 tersangka (ditangkap), termasuk yang besar. Mohon dukungan, sekalian masyarakat Sumut, kita tertibkan, permainan judi,” sebut Panca kepada wartawan di Mako Polda Sumut, Selasa 16 Agustus 2022.

Kapolda Sumut, Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak bersama pertamina dan Hiswana.

Photo :
  • VIVA/B.S Putra

Panca menjelaskan judi ini, penyebab penyakit masyarakat. Untuk itu, ia mengajak masyarakat Sumut bersama Polri untuk bersama-sama memberantas judi tersebut.
 
“Kenapa? ini juga, menjadi penyakit masyarakat. Yang membuat masyarakat menjadi bodoh dan menjadi miskin,” jelas Panca.

Panca mengatakan akan menindak tegas terhadap anggotanya dan jajaran di Polda Sumut, yang mencoba bermain-main dengan judi dan menerima setoran dari bos judi.

“Teman teman bisa cek, Pak Kapolda terima uang judi enggak?. Saya tegaskan saya sudah berkali kali, anda sudah menyaksikan sendiri bagaimana saya turun sendiri dan menangkap judi. Saya mohon maaf, ini bukan permainan, bukan sekedar kamuflase tidak,” ucap Panca.

Untuk diketahui isu konsorsium 303 kaisar Sambo juga mencatut nama-nama jendral di Mabes Polri dan sejumlah Kapolda di tanah air ini.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya