Soal Pembunuh Brigadir J Mengaku, Begini Tanggapan Polisi

Irjen Ferdy Sambo dan Brigadir Yosua
Sumber :
  • tvOne

VIVA Nasional - Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Mabes Polri, Brigjen Andi Rian, angkat bicara mengenai pernyataan Kuasa Hukum keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak, yang menyebut ada pihak yang telah mengaku membunuh Brigadir J. Andi menepis pernyataan itu.

Remaja di Puncak Bogor Dipukuli Hingga Meninggal Dunia

Keluarga Brigadir J

Photo :
  • VIVA/Syarifuddin Nasution

Penyidik Belum Tetapkan Tersangka

Pergoki Istri Selingkuh dengan Tetangga, Suami Bacok Pelaku Hingga Meregang Nyawa

Menurut Andi, sampai saat ini penyidik dari kepolisian belum menetapkan siapapun sebagai tersangka dalam kasus ini. Sehingga, jika ada pernyataan ada yang mengaku membunuh, lebih tepat ditanyakan kepada pengacara yang bersangkutan.

"Tanyakan saja ke dia. Penyidik belum menetapkan siapapun sebagai tersangka," kata Andi Rian saat dimintai konfirmasi oleh awak media, Sabtu, 23 Juli 2022.

Dosen Sindir Anggota DPRD Termuda Jateng, Fakta Siswi SMP Dibunuh hingga Duel Taruna Vs Perwira

Baca juga: Kondisi Terkini Rumah Ferdy Sambo Jelang Pra Rekonstruksi

Minta Keterangan Keluarga

Untuk mengungkap fakta di balik kasus polisi tembak polisi ini, penyidik telah memintai keterangan keluarga Brigadir J pada Jumat, 22 Juli 2022. Sejumlah orang yang dimintai saksi itu merupakan keluarga Brigadir J.

Mereka yaitu ayah, ibu, adik dan juga kaka Brigadir J. Mereka diperiksa penyidik Bareskrim Polri di Polda Jambi dengan didampingi oleh kuasa hukum keluarga Brigadir J, Kamaruddin.

Samuel Hutabarat dimakam anaknya, Brigadir J.

Photo :
  • VIVA/ Syarifuddin Nasution.

Tim Masih di Jambi

Setelah pemeriksaan itu, Andi belum dapat mengungkapkan apa saja yang dihasilkan. Karena sampai saat ini tim penyidik masih berada di Jambi.

"Sudah (selesai pemeriksaan), timnya masih di Jambi," katanya.

Kasus penembakan yang terjadi antara Bharada E dengan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di rumah Kadiv Propam nonaktif, Irjen Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan, ternyata diduga pembunuhan.

Kasus pembunuhan tersebut terungkap setelah adanya pelaku yang mengaku melakukan pembunuhan terhadap Brigadir J dan hal itu dibenarkan oleh Pengacara Keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak di Polda Jambi.

"Ya mengaku sudah ada sebagai pelaku pembunuhan Brigadir J," ujar Kamaruddin saat istirahat dari pemeriksaan keterangan penyidik Tindak Pidana Utama Tk II Bareskrim Mabes Polri yang dipimpin langsung oleh Brigjen Pol Agus Suharnoko di Polda Jambi, Jumat, 22 Juli 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya