Sosok Mantu Tjahjo Kumolo yang Seorang Artis

Detri Warmanto
Sumber :
  • instagram @detriwarmanto

VIVA Nasional – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau Menpan/RB, Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada hari Jumat ini, 1 Juli 2022, tepatnya pada pukul 11.10 wib. 

Pihak RS Fasilitasi Tes DNA Terkait Dugaan Bayi Tertukar dalam Kondisi Meninggal

Dikabarkan, ia meninggal di rumah sakit Abdi Waliyo, Menteng Jakarta, yang mana memang ia sudah mendapat perawatan intensif sejak pertengahan Juni lalu. Ia wafat karena mengidap sakit infeksi paru-paru. 

Karena berita duka ini, sang menantu, aktor Indonesia bernama Detri Warmanto tentunya ikut mengungkapkan rasa duka atas meninggalnya ayah mertua. Ia membagikan kabar duka cita wafatnya sang ayah mertua tercinta melalui Instagram Story-nya, @detriwarmanto.

Viral Bayi Diduga Tertukar di RS Jakpus dalam Kondisi Meninggal, Begini Kronologinya

Unggahan Detri Warmanto mengenai wafatnya sang mertau Tjahjo Kumolo

Photo :
  • instagram.com/detriwarmanto

Ia mengunggah foto latar berwarna hitam dengan tambahan keterangan "allahummaghfirlahu warhamhu wa afihi wa fu anhu... innalillahi wa innailahi rajiun. telah berpulang Ayah/Kakek kami tercinta 'TJAHJO KUMOLO bin Bambang Soebandiono," tulisnya.

Detik-detik Pria Bunuh Istri dan Bacok Mertua dengan Sadis

Detri selaku menantu pun meminta dan memohon doa dan meminta maaf atas kesalahan Tjahjo Kumolo semasa hidupnya. "Mohon Maaf jika ada salah dan khilaf.. Mohon Maaf belum bisa bales satu-satu...," lanjutnya.

Detri pun juga menginformasikan bahwa jenazah sang ayah mertuanya akan dimakamkan di TMP Kalibata, Jakarta Selatan. "Insya Allah jenazah akan disemayamkan di rumah dinas Widya Chandra dan akan dimakamkan di TMP Kalibata ba'da ashar," tutupnya di Instatory. 

Seperti diketahui, Detri menikah dengan putri kedua dari Thahjo Kumolo, Karunia Putripari Cendana pada 2012 lalu dan keduanya telah dikarunia dua orang anak.

Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama

Kondisi Ussy Sulistiawaty Pasca Kepergian Sang Ibunda Tercinta Diungkap Andhika Pratama

Kabar duka datang dari keluarga selebriti Ussy Sulistiawaty. Sang ibunda tercinta, Nilla Rosita, meninggal dunia pada Selasa 10 Desember 2024 akibat gangguan ginjal.

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2024