Lancarkan Pemakaman Eril, Petugas Lakukan Pengerasan Jalan

Petugas Satuan Polisi PP berjaga di area permakaman putra sulung Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, di Kampung Geger Beas, Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin, 13 Juni 2022.
Sumber :
  • ANTARA/Ajat Sudrajat

VIVA - Dalam rangka melancarkan proses pemakaman putra sulung dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz alias Eril, petugas melakukan pengerasan jalan.

Jenazah almarhum Eril.

Photo :
  • Tangkapan layar.

Lokasi Masih Berupa Tanah Merah

Sebab, area di sekitar lokasi pemakaman almarhum yaitu di Islamic Center Baitul Ridwan, Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, masih berupa tanah merah yang tidak solid.

Berdasarkan laporan reporter tvOne, pengerasan dilakukan dengan menggunakan kerikil. Hal itu dilakukan agar proses menuju titik pemberhentian membawa jenazah Eril bisa lancar.

Baca juga: Rute Iring-iringan Mobil Jenazah Eril Menuju Pemakaman Cimaung

Keluarga Sudah Ada yang Tiba di Lokasi

Sementara itu, keluarga yang sudah datang di lokasi pemakaman langsung menuju ke tenda. Bagi keluarga inti, mereka menduduki tenda yang disediakan untuk keluarga inti.

Momen JK Berdoa di Atas Pusara Ismail Haniyeh di Komplek Pemakaman Emir Qatar

Suasana di lokasi pemakaman dilaporkan walaupun begitu ramai, tapi tertib. Tamu undangan sudah diatur agar tidak berkerumum.

Jenazah almarhum Emmeril Kahn Mumtadz, putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil tiba di Bandara Soekarno Hatta pukul 15.45 WIB, pada Minggu 12 Juni 2022 usai melakukan perjalanan panjang dari Swiss.

SBY Bakal Hadir ke Pemakaman Hamzah Haz di Bogor

Jenazah Eril akhirnya ditemukan usai belasan hari menghilang karena terbawa arus sungai Aare. Jenazah ditemukan oleh warga lokal Swiss yang berprofesi seorang guru SD bernama Geraldine Beldi. Ia menemukan jasad Eril di bendungan Engehalde.

Pemerintah Sri Lanka Minta Maaf ke Umat Islam usai Paksa Korban Covid-19 Dikremasi
Ikang Fawzi, Foto: Isra Berlian

Sambil Gemetar, Ikang Fawzi: Marissa I Love You, Tapi Aku Harus Ikhlaskanmu

Dalam kesempatan itu pula, Ikang Fawzi meminta doa kepada rekan-rekan, sahabat dan kerabat untuk mendoakan almarhumah istrinya, Marissa Haque.

img_title
VIVA.co.id
2 Oktober 2024