Bos Penyidik KPK Baru Kombes Asep Guntur Punya Harta Rp2 Miliar

Direktur Penyidikan KPK Kombes Pol Asep Guntur (kanan) usai pelantikan
Sumber :
  • KPK

VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah melantik sembilan pejabat pimpinan tinggi (JPT) pratama dan kepala cabang rumah tahanan (Rutan). Dari daftar pejabat ini, terdapat Kombes Asep Guntur Rahayu yang menjabat sebagai Direktur Penyidikan (Dirdik) KPK.

Gerindra Dukung Maruarar Sirait Gelar Sayembara Rp8 Miliar untuk Tangkap Harun Masiku

Berdasarkan penelusuran di laman eLHKPN, Asep tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar Rp Rp 2.043.091.658. Asep melaporkan hartanya ini pada 21 Februari 2022 dengan status calon penyelenggara negara.

Adapun rincian dari total harta tersebut, yakni tiga bidang tanah dan bangunan senilai Rp 2.050.000.000. Tiga bidang tanah dan bangunan ini berada di Bandung dan Cianjur.

MK Putuskan KPK Berwenang Selidiki Kasus Korupsi yang Libatkan Oknum Militer, Ini Kata Mabes TNI

Asep juga mencatatkan kepemilikan dua unit mobil yaitu Avanza dan Fortuner serta satu unit motor Honda Beat, yang keseluruhannya senilai Rp364.000.000.

Selain itu, ia juga memiliki harta bergerak lain senilai Rp16,3 juta dan setara kas Rp50 juta. Di sisi lain, Asep juga memiliki utang Rp437.208.342.

MK Putuskan KPK Berwenang Usut Korupsi Militer, Nurul Ghufron Bilang Begini

Asep sendiri merupakan seorang perwira menengah polri yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Penkopeten Biro Pembinaan Karier (Robinkar) SSDM Polri. Dia juga pernah menjabat sebagai Wakapolres Metro Jakarta Pusat pada 2017 dan sebagai Kapolres Cianjur pada 2015.

Saat menjabat Kapolres Cianjur, Asep menjadi sosok yang ramai disorot lantaran dikenal sebagai kapolres yang kerap melakukan aksi-aksi sosial di kalangan masyarakat. Salah satu aksi sosialnya yang paling diingat adalah membangunkan rumah untuk warga miskin bernama Andun Suherman.

Pria asal Majalengka, Jawa Barat itu mengungkapkan, bahwa sebelum menjabat sebagai Kapolres Cianjur, ia bertugas di Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri. "Saya sebelumnya di Mabes Polri. Baru sekitar 5 bulan di sini," kata Guntur, saat itu.

Alumni Akpol tahun 1995 itu juga pernah bertugas di KPK. Asep bertugas selama enam tahun sejak awal KPK berdiri.

Asep Guntur memiliki istri seorang polwan bernama AKBP Sumarni yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Subang.

Kini, Asep mendapatkan amanah baru sebagai Dirdik di lembaga antirasuah itu. Dia diambil sumpah jabatannya pada Kamis hari ini, 2 Juni 2022. Ia dilantik bersama sejumlah pejabat struktural baru lainnya di KPK.

Kombes Asep dilantik untuk mengisi kursi yang ditinggalkan Brigjen Setyo Budiyanto yang kini menjabat sebagai Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Asep Guntur Rahayu, jabatan Direktur Penyidikan," ujar petugas yang membacakan nama-nama pejabat baru yang diambil sumpahnya seperti disiarkan langsung melalui kanal YouTube KPK RI.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya